Suara.com - PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI mencatat pemesanan tiket kereta jarak jauh untuk mudik lebaran pada 14 maret 2023 Pukul 09.00 WIB mencapai 30,9%. Secara rinci, tiket yang telah dipesan sebanyal 642.281 dari total keseluruhan tiket yang disediakan sebanyak 2.075.594 tiket.
Seperti dilansir dari dari data KAI, rute favorit yang dipesan calon pemudik untuk periode sebelum Lebaran: Didominasi oleh penumpang dari arah Barat (Jakarta / Bandung) menuju arah Timur (Jawa Tengah dan Jawa Timur).
Sedangkan, untuk periode setelah Lebaran : Didomimasi oleh penumpang dari arah Timur (Jawa Tengah / Jawa Timur) menuju arah Barat (Jakarta / Bandung).
Pada saat ini, masyarakat juga sudah bisa memesan tiket untuk arus balik pada tanggal 28 April 2023.
Baca Juga: Jangan Nekat Mudik Pakai Motor, Keselamatannya Tak Terjamin
Namun demikian, jumlah tiket yang dipesan akan bertambah, karena penjualan masih terus berlangsung.
KAI berharap masyarakat dapat merencanakan perjalanannya dengan baik karena tiket KA masa Angkutan Lebaran masih cukup banyak tersedia.
Adapun perjalanan KA yang masuk 5 besar dalam okupansi yang telah dipesan di antaranya:
1. KA Airlangga = 100%
2. KA Kahuripan = 94,14%
3. KA Bengawan = 88,77%
4. KA Sri Tanjung = 80,67%
5. KA Probowangi = 58,18%
Sementara berdasarkan tanggal keberangkatan KA yang menjadi favorit dipesan di antaranya:
Baca Juga: Kemenhub Siapkan 585 Bus untuk Program Mudik Gratis Tahun Ini
1. Tanggal 20 April 2023 = 56%
2. Tanggal 21 April 2023 = 53%
3. Tanggal 19 April 2023 = 47%