Suara.com - Data perdagangan Bursa Efek Indonesia (BEI) selama periode tanggal 6 sampai dengan 10 Maret atau sepanjang pekan ini mayoritas ditutup anjlok.
Mengutip data BEI, Minggu (12/3/2023) kapitalisasi pasar Bursa pekan ini mengalami penurunan sebesar 0,67% menjadi Rp9.388,200 triliun dari Rp9.451,282 triliun pada pekan sebelumnya.
Begitu juga dengan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) yang pada pekan ini mengalami perubahan sebesar 0,71% menjadi 6.765,302 dari 6.813,636 pada pekan yang lalu.
Melemahnya IHSG juga diikuti dengan turunnya rata-rata frekuensi transaksi harian Bursa yang mengalami penurunan sebesar 1,49% menjadi 1.077.630 transaksi dari 1.093.950 transaksi pada sepekan sebelumnya.
Baca Juga: Lagi, GOTO PHK 600 Karyawan
Selanjutnya, perubahan sebesar 12,45% terjadi pada rata-rata volume transaksi harian Bursa menjadi 14,644 miliar saham dari 16,726 miliar saham pada penutupan pekan yang lalu.
Sementara rata-rata nilai transaksi harian Bursa mengalami perubahan sebesar 18,98% menjadi Rp8,742 triliun dari Rp10,790 triliun pada pekan sebelumnya.
Disisi lain para investor asing pada hari ini mencatatkan nilai beli bersih sebesar Rp37,24 miliar dan sepanjang tahun 2023 investor asing mencatatkan nilai beli bersih sebesar Rp3,86 triliun.