Penyebab Harga Pertamax Naik, Ada Faktor Nilai Tukar Rupiah

M Nurhadi Suara.Com
Rabu, 01 Maret 2023 | 16:19 WIB
Penyebab Harga Pertamax Naik, Ada Faktor Nilai Tukar Rupiah
Pengendara mengisi BBM di sebuah SPBU di Setiabudi, Jakarta Selatan, Selasa (3/1/2023). [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Harga Pertamax, salah satu BBM andalan dari Pertamina, mengalami kenaikan di awal bulan Maret 2023 ini. Kenaikan harga ini diambil, juga pada Pertamax Turbo, karena beberapa alasan yang diungkapkan oleh pihak Pertamina.

Diungkapkan dalam keterangan tertulis dari Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga, Irto Ginting, harga BBM dari Pertamina akan mempertimbangkan beberapa aspek besar. Mulai dari minyak mentah, publikasi Means of Platts Singapore, dan kurs terhadap mata uang asing.

Alasan yang Dijadikan Dasar Kenaikan Harga

Penyesuaian ini dilakukan pada rata-rata MOPS di periode 25 Januari 2023 hingga 24 Februari 2023 ini. Harga BBM baru berlaku di provinsi dengan pajak bahan bakar kendaraan bermotor sebesar 5%, seperti di area DKI Jakarta.

Baca Juga: Harga Pertamax Terbaru 1 Maret 2023 Usai PT Pertamina Resmi Menaikan Harganya Hari Ini

Kenaikan ini juga dilakukan demi menjamin ketersediaan BBM di setiap wilayah di Indonesia, serta penyalurannya agar senantiasa lancar. Dengan demikian produk Pertamina dapat dinikmati di seluruh pelosok Indonesia oleh masyarakat luas.

Dasar penetapan harga baru yang mengalami peningkatan ini adalah Keputusan Menteri ESDM Nomor 245.K/MG.01/MEM.M/2022 tentang Formula Harga Dasar Dalam Perhitungan Harga Jual Eceran Jenis BBM Umum Jenis BBM dan Minyak Solar.

Klaim Harga Masih Kompetitif

Pihak Pertamina sendiri mengklaim jika harga atas produknya yang mengalami kenaikan ini tetap masih kompetitif dibandingkan dengan jenis perusahaan penyedia BBM lain yang beroperasi di Indonesia.

Kisaran kenaikan yang terjadi untuk Pertamax dan Pertamax Turbo adalah Rp300 hingga Rp500 per liter, tergantung pada provinsi tempat kedua bahan bakar tersebut dijual.

Baca Juga: Update Harga BBM Terbaru 1 Maret 2023: Pertamax Naik, Pertalite Tetap, Dexlite Turun

Disamping kenaikan harga BBM tersebut, sebenarnya justru jenis BBM gasoil mengalami penurunan harga yang signifikan. Penurunan BBM jenis Dexlite dan Pertamina Dex hingga Rp1.000 per liternya. Jadi hal ini dirasa wajar sebagai penyesuaian yang terjadi pada dinamika pasar.

Untuk harga terbaru dari bahan bakar yang dijual dari Pertamina sendiri di area DKI Jakarta, adalah sebagai berikut.

  • Pertamax seharga Rp13.300 per liter
  • Pertamax Turbo seharga Rp15.100 per liter
  • Dexlite seharga Rp14.950 per liter
  • Pertamina Dex seharga Rp15.850 per liter

Untuk bahan bakar jenis Pertalite sendiri, harganya disamakan untuk seluruh wilayah Indonesia, yakni Rp10.000 per liternya. Dengan penyesuaian ini, diharapkan masyarakat dapat memaklumi dan tidak lekas beralih ke produk BBM lainnya.

Kontributor : I Made Rendika Ardian

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI