Suara.com - Bahasan mengenai pegawai Dirjen Pajak mengemuka setelah beberapa hari yang lalu ramai diberitakan soal seorang anak pejabat lembaga tersebut yang terseret kasus. Melihat kabar netizen tentang gaji yang diterima, tidak sedikit orang yang mencari cara-cara jadi pegawai Dirjen Pajak ini.
Lalu bagaimana cara jadi pegawai pajak?
Beberapa cara jadi pegawai Dirjen Pajak bisa Anda lihat di artikel ini secara singkat, siapa tahu Anda termasuk salah satu orang yang ingin masuk ke lembaga tersebut.
Cara-Cara Jadi Pegawai Dirjen Pajak
Baca Juga: PPATK Temukan Indikasi Pencucian Uang, KPK Segera Panggil Rafael Alun
Sejatinya Dirjen Pajak sendiri adalah bagian dari Kementerian Keuangan, yang merupakan salah satu bagian dari sebelas bagian lainnya. Mulai dari Sekretariat Jenderal, Inspektorat Jenderal, Direktorat Jenderal Pajak, Direktorat Jenderal Bea dan Cukai, Direktorat Jenderal Anggaran, Direktorat Jenderal Perbendaharaan, Direktorat Jenderal Kekayaan Negara, Direktorat Jenderal Perimbangan Keuangan, Direktorat Jenderal Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko, Badan Kebijakan Fiskal, dan Badan Pendidikan dan Pelatihan Keuangan.
Untuk masuk ke dalam lingkungan kerja Kementerian Keuangan ini, sedikitnya ada dua cara yang bisa ditempuh, yakni melalui PKN STAN dan seleksi Rekrutmen CPNS Kementerian Keuangan.
1. PKN STAN
Cara pertama adalah melalui jalur pendidikan, dengan masuk dan lolos seleksi PKN STAN. Pendidikannya sendiri akan terbagi dalam beberapa jurusan yang dapat dipilih pada awal proses seleksi.
Kampus PKN STAN berada di area Tangerang, dan proses yang harus diikuti oleh calon mahasiswanya adalah melengkapi berkas, ujian TPA dan TPB, ujian kesehatan dan kebugaran, dan ujian TKD. Penempatan setelah lulus pendidikan PKN STAN sendiri dapat menuju ke Kementerian Keuangan, Kementerian Perhubungan, dan dinas pemerintah yang lain sesuai dengan keputusan.
Baca Juga: Sudah Jatuh Tertimpa Tangga, Rafael Alun Terancam Kena Kasus Pencucian Uang
2. Seleksi CPNS Kementerian Keuangan
Untuk jalur kedua dapat menggunakan jalur seleksi CPNS Kementerian Keuangan yang dibuka secara reguler setiap beberapa waktu. Anda dapat cek informasi resmi pada www.rekrutmen.kemenkeu.go.id namun pembukaan posisi dan kebutuhan jurusan akan disesuaikan dengan kebutuhan dari Kementerian Keuangan.
Satu hal yang dapat dipastikan adalah rekrutmen Kemenkeu ini pasti akan dikabarkan ke masyarakat luas, karena menjadi salah satu kementerian favorit pelamar yang menunggu kabar terbaru dari informasi CPNS.
Kontributor : I Made Rendika Ardian