Bikin Malu, Mario Dandy Satriyo Ngaku-ngaku Lulusan SMA Taruna Nusantara

Jum'at, 24 Februari 2023 | 08:25 WIB
Bikin Malu, Mario Dandy Satriyo Ngaku-ngaku Lulusan SMA Taruna Nusantara
Mario Dandy Satriyo memakai baju tahanan saat dihadirkan dalam konferensi pers kasus pengeroyokan David [Youtube]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Mario Dandy Satriyo anak pejabat Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Kementerian Keuangan pelaku penganiayaan mengaku-ngaku sebagai lulusan SMA Taruna, Magelang. Padahal, dirinya hanya sebentar mengenyam di SMA Taruna.

Klaim lulusan SMA Taruna itu diungkapkan Mario dalam akun media sosial pribadinya, di mana dia menuliskan pernah masuk sekolah dan lulusan SMA Taruna pada 2019.

Klaim lulusan SMA Taruna itu langsung dibantah pihak SMA Taruna. Kepala Humas SMA Taruna Nusantara, Cecep Iskandar mengakui, Mario memang sempat bersekolah di SMA Taruna Nusantara, namun yang bersangkutan tidak menyelesaikan.

"Yang bersangkutan pernah bersekolah di sekolah kami sampai dengan kelas 11, tetapi kemudian pindah sekolah," ujar Cecep yang ditulis, Jumat (24/2/2023).

Baca Juga: Gaya Hidup Mewah Keluarga Pejabat Pajak Jadi Sorotan, Bos DJP Prihatin

Kepindahan sekolah Mario Dandy tersebut tertuang dalam surat keterangan pindah sekolah No.Sket/566/VII/2021 tanggal 5 Juli 2021.

Bantahan klaim Mario juga disampaikan oleh Ikatan Alumni SMA Taruna Nusantara (IKASTARA). Ketua Harian IKASTARA Hafif Assaf, memastikan bahwa Mario bukan lulusan dan bukan sebagai alumni Ikatan SMA Taruna Nusantara.

"Terkait dengan pemberitaan kasus hukum yang dalam beberapa hari ini muncul di media yang melibatkan Saudara Mario, dengan ini kami menyatakan bahwa Saudara Mario bukanlah Alumni SMA Taruna Nusantara dan tidak pernah menjadi anggota IKASTARA," kata dia.

Lebih jauh, Hafif menyebut, IKASTARA menghormati proses hukum yang dilakukan oleh Kepolisian terhadap Saudara Mario sesuai aturan dan perundang-undangan yang berlaku di wilayah Republik Indonesia.

Baca Juga: Masyarakat Jangan Klik File dari Pesan yang Dikirim Atas Nama DJP, Itu Penipuan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI