Begini Cara Sarana Jaya Jaga Jakarta Tetap Bersih

Selasa, 21 Februari 2023 | 16:18 WIB
Begini Cara Sarana Jaya Jaga Jakarta Tetap Bersih
Hari Peduli Sampah Nasional dan Hari Bersih Indonesia/ist
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Perumda Pembangunan Sarana Jaya (Sarana Jaya) berkomitmen untuk menjaga DKI Jakarta tetap bersih. Salah satunya, berpartisipasi dalam Hari Peduli Sampah Nasional dan Hari Bersih Indonesia yang digelar Pemprov DKI Jakarta.

Dibuka dengan parade Aksi Bersih di kawasan Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB), parade yang diikuti sekitar 500 orang dibuka oleh Kepala Dinas Lingkungan Hidup Provinsi DKI Jakarta Asep Kuswanto serta para tamu undangan yang hadir.

"Dengan mengucapkan Bismillah, Parade dalam rangka hari peduli sampah Nasional dan Hari Bersih Nasional tahun 2023, mengambil Tema Our Earth, Our Fight pada hari ini, minggu 19 Februari 2023 saya lepas," ujar Asep di Jakarta yang dikutip, Selasa (21/2/2023).

Bima Priya Santosa Direktur Administrasi dan Keuangan Sarana Jaya mengatakan, sebagai bagian dari BUMD DKI Jakarta, Sarana Jaya berkomitmen untuk menjaga lingkungan yang bersih dan berkelanjutan.

Baca Juga: Deretan Bisnis Jhon LBF yang Diduga Menipu dan Digugat Rp 1,8 Miliar

"Kami berharap partisipasi kami dalam acara ini dapat memberikan kontribusi positif dalam menjaga kebersihan dan kesehatan lingkungan di Jakarta," kata Bima.

Partisipasi Sarana Jaya dalam acara Hari Peduli Sampah Nasional dan Hari Bersih Indonesia menunjukkan komitmen perusahaan dalam menjaga lingkungan yang sehat dan bersih.

Diharapkan kehadiran mereka dalam acara ini dapat memotivasi masyarakat Jakarta untuk lebih peduli terhadap kebersihan dan pengelolaan sampah di lingkungan di sekitar mereka.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI