Dugaan Kecurangan Tes Bahasa Inggris Rekrutmen BUMN, Publik Protes ke Erick Thohir

M Nurhadi Suara.Com
Minggu, 15 Januari 2023 | 10:57 WIB
Dugaan Kecurangan Tes Bahasa Inggris Rekrutmen BUMN, Publik Protes ke Erick Thohir
Pengumuman Seleksi Administrasi Rekrutmen BUMN (unsplash)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Publik di media sosial nasional dihebohkan dengan beredarnya kabar dugaan kecurangan dalam ujian tes rekrutmen bersama BUMN Batch 2.

Kecurangan yang diduga terjadi saat tes Bahasa Inggris tersebut saat ini masih jadi sorotan. Puluhan ribu warganet menyerbu kolom komentar akun Instagram @fhci.bumn untuk menyuarakan keresahan mereka.

Akun resmi Forum Human Capital Indonesia BUMN juga dituntut agar terbuka dan mengusut kasus ini secara terbuka dan tuntas.

"Tolong usut yang lagi trending di twitter dan telegram dong. Joki berkedok bimbel tuh, udah banyak buktinya", tulis salah seorang akun warganet dikutip dari laman terkait pada Minggu (15/1/2023).

Baca Juga: Anggota Exco Sebut Besok Erick Thohir akan Daftar Bakal Calon Ketum PSSI

"PERBAIKI PROSES REKRUTMEN, MASIH TEMBUS SAMA JOKI TUHH," sebut akun lainnya.

Rekrutmen Bersama BUMN Batch 2 tahun 2022 (Instagram @fhci.bumn)
Rekrutmen Bersama BUMN Batch 2 tahun 2022 (Instagram @fhci.bumn)

Mereka juga ramai-ramai meminta Menteri BUMN, Erick Thohir agar turun tangan mengatasi hal ini.

Dugaan kecurangan ini juga banyak disuarakan melalui media sosial Twitter. Ribuan akun turut memprotes hal ini bahkan membagikan grup Telegram dan Whatsapp yang diduga menjadi tempat berbagi para peserta yang melakukan kecurangan.

Hal ini juga mendapat perhatian dari Vina Muliana, Senior Associate Culture Strategy MIND ID sekaligus influencer yang kerap membagikan tips di media sosial.

"Kok bisa ya? Padahal ada yang belajar mati-matian lho buat lolos tes BUMN ini. Ini malah seenaknya dibantu jawab. Pak Bu, boleh tolong ambil tindakan lebih lanjut yang gini-gini nih @KemenBUMN @fhcibumn", tulis Vina di akun Twitternya @vmuliana.

Baca Juga: Erick Thohir Disebut Jadi Cawapres Pilihan di 2024, Ini Faktor yang Menguatkan

Hingga saat ini, Redaksi Suara.com masih berusaha mengkonfirmasi hal ini. Namun hingga kini belum ada keterangan resmi ataupun tanggapan dari pihak terkait.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI