Kalah di Semifinal Piala AFF 2022, Timnas Indonesia Hanya Bawa Hadiah Uang Rp 780 Juta

Selasa, 10 Januari 2023 | 13:48 WIB
Kalah di Semifinal Piala AFF 2022, Timnas Indonesia Hanya Bawa Hadiah Uang Rp 780 Juta
Gelandang Indonesia Saddil Ramdani menggiring bola saat pertandingan sepak bola Semi Final Piala AFF 2022-2023 antara Indonesia dan Vietnam di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat, Jumat (6/1/2023). [Suara.com/Alfian Winanto,]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Timnas Indonesia menelan kekalahan dalam laga semifinal Piala AFF 2022 melawan Vietnam. Egy Maulana Cs itu tak berdaya setelah kebobolan dua kali oleh Timnas Vietnam.

Kekalahan ini menambah catatan buruk Timnas Indonesia Piala AFF. Pasalnya, dengan kekalahan ini memperpanjang puasa gelar Timnas Indonesua di Piala AFF 2022.

Pasalnya, dalam kompetisi Piala AFF torehan terbaik Timnas Indonesia hanya menjadi finalis.  

Kekalahan ini juga membuat Timnas hanya membawa hadiah sebesar USD 50 ribu atau setara Rp 780 juta.

Baca Juga: Fantastis, Judi Bola Selama Piala Dunia 2022 Tembus Rp 545 Triliun

Seperti dilansir media asal Vietnam, Zing News, Federasi AFF telah menyediakan, total hadiah sebesar USD 500 ribu atau setara Rp 7,8 miliar dengan asumsi kurs Rp 15.600 untuk tim yang memenangkan Piala AFF 2022, runner-up dan tim yang masuk semifinal.

Untuk tim sepak bola yang menjuarai Piala AFF 2022, akan mendapat hadiah uang sebesar USD 300.000 atau setara Rp 4,68 miliar. Selanjutnya untuk tim yang meraih posisi kedua atau runner up akan mendapatkan USD 100 ribu atau Rp 1,56 miliar.

Sementara, untuk tim yang gugur dalam laga semifinal juga akan mendapatkan hadiah USD 50 ribu atau setara Rp 780 juta.

Berikut daftar nilai hadiah Piala AFF 2022:

  1. Juara Piala AFF: USD 300.000 atau Rp 4,68 miliar)
  2. Runner-up: USD 100.000 (Rp 1,56 miliar)
  3. Gugur di Semifinal: USD 50.000 (Rp 778,6 juta)

Baca Juga: Gigit Jari, Rapper Drake Kalah Judi Bola Rp 15 Miliar di Final Piala Dunia

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI