Suara.com - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI) berkomitmen menciptakan economic dan social value dengan mendorong inklusi keuangan sampai ke desa. Visi tersebut diimplementasikan pada kegiatan bernama Program Desa Brilian 2022.
Direktur Bisnis Mikro BRI Supari mengatakan bahwa dengan adanya program ini telah membuat inklusi keuangan masyarakat desa telah meningkat.
"Telah terjadi kenaikan inklusi keuangan yang luar biasa ketika desa-desa itu ikut program Desa Brillian," kata Supari dalam acara Bincang Desa Brilian 2022 di Hotel Shangri La, Jakarta, Kamis (22/12/2022).
Berdasarkan data yang ia miliki, peningkatan inklusi keuangan dengan adanya program ini bisa mencapai 76 persen bagi setiap desa. "Ada kenaikan jumlah penabung sebesar 76 persen, artinya masyarakat sudah mendapatkan efisiensi, bagaimana mereka sudah bisa menggambarkan pengeloaan keuangannya," katanya.
Baca Juga: Link Streaming Program Bincang Desa BRILIAN Bank BRI
Dengan mereka sudah mulai menabung lanjut Supari, para masyarakat desa sudah mempersiapkan diri untuk menghadapi situasi yag sulit, seperti adanya krisis ekonomi yang terjadi akibat pandemi Covid-19.
"Karena apa ketika ada krisis, mereka sudah tangguh karena memiliki tabungan untuk menghadapi situasi yang sulit," katanya.
Supari pun mengungkapkan, "Desa Brilian" merupakan salah satu bentuk dukungan BRI dalam rangka pemulihan ekonomi desa di masa krisis dimana desa-desa didorong untuk cepat tanggap terhadap situasi normal baru dan mendayagunakan semua sumberdaya yang ada, menguatkan kebersamaan dan gotong royong, sehingga siap mengarungi masa-masa sulit ini.