Bank Indonesia Bantah Beri Perlakuan Khusus untuk Mahar Pernikahan Kaesang

M Nurhadi Suara.Com
Jum'at, 16 Desember 2022 | 16:08 WIB
Bank Indonesia Bantah Beri Perlakuan Khusus untuk Mahar Pernikahan Kaesang
Mahar Kaesang Pangarep dan Erina Gudono, ada emas batangan hingga uang rupiah. (Tangkapan Layar/Youtube Presiden Joko Widodo)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bank Indonesia membantah kabar merilis uang pecahan Rp100 ribu dengan nomor seri istimewa yang dicetak khusus untuk pernikahan anak Presiden Jokowi, Kaesang dan Erina Gudono.

Melalui keterangan resminya, Direktur Eksekutif Departemen Komunikasi Bank Indonesia, Erwin Haryono menegaskan, Bank Indonesia tidak mencetak uang khusus untuk mahar Kaesang melainkan hanya membantu pasangan tersebut dengan mencari nomor seri terkait yang sudah tersimpan di penyimpanan.

"BI tidak secara khusus melakukan pencetakan uang yang menjadi mahar pernikahan tersebut," kata Direktur Eksekutif Kepala Departemen Komunikasi BI Erwin Haryono dalam keterangan resminya, Jumat (16/12/2022).

Lebih jauh, ia menjelaskan, saat mencetak dan memberikan nomor seri untuk uang kertas, BI memiliki nomor seri khusus sehingga tidak ada nomor seri ganda.

Baca Juga: 'Full Senyum' Foto Saud Adik Nahyan Perdana Diunggah Kahiyang Ayu, Publik: Ini yang Dicari dari Kemarin-Kemarin

Bank Indonesia
Bank Indonesia

BI juga menggunakan nomor seri dengan pola kombinasi berurutan alias aritmetik mengikuti urutan huruf dan angka.

"Uang Rupiah yang telah dicetak tersebut, selanjutnya disimpan di khazanah Bank Indonesia untuk menjadi persediaan uang nasional dan memenuhi kebutuhan layanan kas," ujar dia.

Selain itu, Bank Indonesia juga berwenang merilis dan mengedarkan uang Rupiah dengan nomor seri yang masih tersumpan di khazanah sesuai kebutuhan atau adanya event-event tertentu.

Hal ini bertujuan menarik perhatian masyarakat guna mengenalkan uang Rupiah selaku simbol kedaulatan negara sekaligus representasi keluhuran budaya bangsa, seperti kampanye Cinta, Bangga, Paham Rupiah.

Sebelumnya, pernikahan Kaesang dan Erina mencuri perhatian lantaran mewahnya resespsi hingga mahar yang diberikan.

Baca Juga: Motif Parang, Irfan Hakim Pakai Batik yang Dilarang di Pernikahan Kaesang?

Sejumlah warganet menilai nominal mahar tersebut cukup terjangkau bagi anak presiden. Namun, belakangan terungkap tiga lembar uang Rp100 ribu itu memiliki kode seri unik di dalamnya.

Salah satu pecahan uang itu memiliki nomor seri KSE101222, yang diduga singkatan dari Kaesang dan Erina serta tanggal pernikahan keduanya.

Sementara, dua lembar uang lainnya yaitu ESG111296 dan KSP251294  memperlihatkan inisial kedua mempelai dan tanggal lahirnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI