Taspen Salurkan Bantuan Bagi Korban Bencana Gempa Bumi di Cianjur

Iwan Supriyatna Suara.Com
Selasa, 29 November 2022 | 05:26 WIB
Taspen Salurkan Bantuan Bagi Korban Bencana Gempa Bumi di Cianjur
Taspen dengan sigap secara langsung memberikan bantuan kebutuhan makanan pokok kepada para korban bencana gempa bumi di Cianjur, Jawa Barat.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - PT Taspen (Persero) berkomitmen untuk terus meningkatkan kepedulian terhadap masyarakat melalui beragam program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL), salah satunya melalui program Taspen Peduli bagi para korban bencana alam.

Terkait komitmen ini, Taspen dengan sigap secara langsung memberikan bantuan kebutuhan makanan pokok kepada para korban bencana gempa bumi di Cianjur, Jawa Barat.

Bantuan diserahkan langsung oleh Direktur Utama Taspen A.N.S. Kosasih kepada Koordinator Tim Satgas Bencana BUMN Jawa Barat Tatang Kusdiana di Posko Bantuan BUMN Perum Perhutani KPH Cianjur dan Deputi Bidang Logistik dan Peralatan BNPB Zaherman Muabezi, SH. di Gedung Wanita Bale Rancage, Cianjur.

Kegiatan turut dihadiri Dinas Penanaman Modal Dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Cianjur Hj. Euis Jamilah dengan tetap menerapkan protokol kesehatan ketat.

Baca Juga: Galang Bantuan untuk Korban Gempa Cianjur, Relawan Jokowi Himpun Dana Rp 322,9 Juta

“Taspen senantiasa memberikan perhatian tidak hanya kepada peserta Taspen, tapi juga kepada masyarakat. Untuk itu, dengan sigap Taspen melalui Program TJSL Taspen Peduli memberikan bantuan kepada para korban yang terdampak musibah gempa bumi di Cianjur agar dapat pulih lebih cepat. Insan Taspen juga berperan aktif di lokasi sebagai relawan untuk ikut serta membantu para korban. Kami berharap, bantuan, dan dukungan moril yang diberikan dapat membantu masyarakat Cianjur yang terdampak bencana agar kembali beraktivitas seperti sediakala.” kata Kosasih.

Menteri BUMN, Erick Thohir, juga terjun langsung ke lokasi bencana gempa Cianjur pada Jumat, 25 November 2022. Ini merupakan wujud nyata dari BUMN yang terus bersinergi dan bahu membahu memberikan bantuan bagi korban gempa Cianjur, Jawa Barat.

Erick Thohir juga mengajak BUMN dan masyarakat untuk gotong royong membantu korban terdampak untuk mempercepat pemulihan bencana Cianjur.

“Bantuan-bantuan disalurkan melalui Satgas Bencana BUMN diterima langsung oleh korban bencana agar peran BUMN dapat dirasakan langsung meringankan beban para korban,” kata Erick Thohir.

Terhitung dari tanggal 21 November 2022 sejak kejadian bencana gempa bumi yang terjadi di Kabupaten Cianjur, Insan TASPEN hadir sebagai relawan BUMN untuk membantu masyarakat yang terdampak dengan dukungan 1 mobil ambulans, 1 mobil jenazah dan 1 mobil bak terbuka untuk membantu mobilisasi masyarakat yang terdampak untuk mendapatkan bantuan tenaga medis dan bantuan bahan pokok sehari-hari.

Baca Juga: Salurkan Bantuan ke Cianjur, Relawan Sandination Atasi 20 Titik Lokasi Gempa

Adapun beberapa bantuan yang diberikan langsung antara lain, 50 karung beras, 410 dus mie instan, 200 dus air mineral, 400 buah makanan ringan, 756 buah makanan bayi, 406 buah popok dan perlengkapan bayi, 250 buah kasur, 2.355 lembar selimut, 30 unit tenda pengungsi, dan kebutuhan pokok lainnya.

Melalui Program TJSL Taspen Peduli, Taspen secara berkelanjutan senantiasa mengingkatkan peran dalam pemulihan daerah yang mengalami bencana alam di Indonesia dan memberikan dukungan moral kepada seluruh masyarakat yang terkena dampak bencana.

Sebagai BUMN Asuransi Sosial Aparatur Sipil Negara, TASPEN berupaya untuk senantiasa menjadi mitra Pemerintah Daerah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat di seluruh Indonesia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI