Suara.com - Belakangan beredar kabar sejumlah bank yang menaikkan tarif transaksi sebesar Rp 150.000 tiap bulan. Rumor ini disebarkan melalui pesan Whatsapp, dengan memperlihatkan tanda tangan para petinggi bank.
Hingga kini, berdasarkan pantauan Suara.com, pesan tersebut mengklaim berasal dari bank BCA, BRI, BNI hingga beberapa bank lainnya.
Pihak BCA melalui keterangan resminya sendiri sudah menegaskan bahwa pengumuman tersebut adalah hoax alias palsu.
"Tanda tangan Direksi BCA yang dipalsukan, dapat kami sampaikan bahwa pengumuman terlampir adalah AKSI PENIPUAN. BCA TIDAK PERNAH mengeluarkan Surat Pengumuman seperti dipertanyakan," tulis keterangan resmi terkait.
Baca Juga: Teten Masduki Sebut 80% Investor Global Berasal dari Negara-negara G20
Para nasabah diminta untuk senantiasa berhati-hati dengan adanya pihak yang mengatasnamakan pihak bank lantaran hingga kini dipastikan tidak ada perubahan tarif hingga Rp150 ribu.
"Dapat kami sampaikan apabila mendapatkan surat yang mencurigakan dan mengatasnamakan BCA, nasabah dapat menghubungi kantor cabang setempat atau melalui Halo BCA 1500888," lanjutnya.