Suara.com - Masih belum beli set top box atau STB untuk nonton siaran TV digital? Anda bisa membeli STB dengan mudah di toko elektronik baik secara offline ataupun di online.
Kalau bingung memilih, berikut rekomendasi set top box terbaik harga di bawah Rp200 ribu untuk jadi bahan pertimbangan, yang dihimpun dari berbagai toko online.
1. VENUS - Digital TV Receiver Cabai Rawit - H5
Harga mulai dari Rp157.000,00
Kelebihan:
- Dapat dipakai untuk semua jenis dan merek TV, mulai dari TV tabung, TV LCD, TV LED, hingga TV plasma.
- Bisa membaca berbagai file multimedia dengan format mp3, mp4, JPEG, MOV, AVI, dan MKV.
- Bisa digunakan di mobil
2. Tanaka - DVB T2 New
Harga mulai dari Rp170.000,00
Kelebihan:
- Lebih peka terhadap sinyal sehingga mampu menghasilkan gambar yang bening.
- Dilengkapi fitur EWS dan games
- Bisa digunakan untuk menonton YouTube dan merekam siaran TV.
3. Goldsat Revo DVB T2
Harga mulai dari Rp161.000,00
Kelebihan:
- Bisa nonton acara TV online ataupun YouTube
- Cocok untuk menonton gambar Full HD 1.080 piksel, film berformat AVI, dan MKV
- Menyediakan porta USB yang bisa Anda pakai untuk memasang Wi-Fi dongle
4. Evercoss - Set Top Box Max DVB-T2
Harga mulai Rp112.500
Kelebihan:
- Dapat dipakai untuk semua jenis dan merek TV, mulai dari TV tabung, TV LCD, TV LED, hingga TV plasma.
- Kabel HDMI
- Bisa menyetel file format mp3 dan mp4
5. Luby Set Top Box DVBT2
Harga mulai Rp150.000
Kelebihan:
- Kompatibel dengan 576i/576p/720p/1,080i/1080P format video
- Mendukung HDMI 1.3 (1080P)
- Memindai secara otomatis maupun manual semua saluran TV dan saluran radio
6. Infico Set Top Box
Harga mulai dari Rp165.000
Kelebihan:
- Dapat dipakai untuk semua jenis TV
- Bisa merekam siaran TV dengan PVR
- Akses USB port di bagian depan Set Top Box