Simak, Ini Prediksi Tren Liburan Akhir Tahun dan Tips Mendapatkan Harga Murah

Vania Rossa Suara.Com
Sabtu, 19 November 2022 | 22:16 WIB
Simak, Ini Prediksi Tren Liburan Akhir Tahun dan Tips Mendapatkan Harga Murah
Ilustrasi liburan akhir tahun. (Unsplash.com/Tron Le)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Liburan akhir tahun identik dengan kenaikan tarif akomodasi dan transportasi. Meski demikian, hal tersebut tak menghalangi niat masyarakat untuk healing di akhir tahun.

Harga tiket pesawat, misalnya, dipastikan akan mengalami kenaikan sebanyak 10 hingga 20 persen. Tapi, kamu bisa mengantisipasi kenaikan harga ini dengan sejumlah tips yang dibagikan Pegipegi berikut ini.

Mengutip keterangan tertulis, periode November adalah waktu terbaik untuk early booking tiket transportasi dan akomodasi liburan akhir tahun. Kamu bisa menghemat biaya traveling 10 sampai 35 persen.

Berdasarkan pengolahan data Pegipegi terhadap median harga hotel di 19 wilayah populer Indonesia, tercatat rata-rata kenaikan harga hotel saat high season 15 persen cenderung lebih mahal dibandingkan periode low season.

Baca Juga: Sambut Liburan Akhir Tahun 2022 dan Tahun Baru 2023, Merek Alas Kaki Lokal Ini Luncurkan Model Sandal dan Sepatu Terbaru

Yogyakarta menjadi wilayah yang memiliki kenaikan harga signifikan di semua kategori bintang hotel saat high season, yakni sebesar 36 persen. Sementara itu, Jakarta menjadi wilayah populer yang mengalami kenaikan harga terendah di semua kategori bintang hotel dengan peningkatan sebesar 9 persen.

Sedangkan untuk tiket transportasi, seperti pesawat untuk liburan akhir tahun, diprediksi bakal meningkat sekitar 10 hingga 20 persen.

Tren kenaikan harga akomodasi jelang liburan akhir tahun sebelum pandemi biasanya dimulai dari Desember. Namun, pasca-pandemi, kenaikan harga diperkirakan bergeser di pertengahan atau akhir November. Sedangkan tren kenaikan harga tiket pesawat berlangsung mulai akhir November dan kenaikan diprediksi bertahan hingga akhir tahun 2022.

Prediksi destinasi populer liburan akhir tahun

Lalu, destinasi mana saja yang diprediksi akan menjadi populer? Ada 10 kota dengan transaksi akomodasi terbesar menurut Pegipegi, yaitu Malang, Bandung, Jogja, Jakarta, Bali, Semarang, Surabaya, Bogor, Solo dan Banjarmasin.

Baca Juga: Yuk, Hitung Budget Liburan Akhir Tahun ke Malaysia

Sementara itu, travelers yang melakukan perjalanan menggunakan pesawat diprediksi akan menuju ke destinasi populer, seperti Jakarta, Medan, Surabaya, Makassar, Bali, Batam, Pekanbaru, Jogja, dan Palembang.

Sedangkan travelers yang jalan-jalan menggunakan kereta api, bus, dan travel untuk liburan akhir tahun diperkirakan bepergian menuju Jakarta, Bandung, Surabaya, Yogyakarta, Bekasi, Tangerang, Malang, Bogor, Solo, Purwokerto, Surakarta dan Tegal.

Sedangkan untuk prediksi destinasi luar negeri, yang dituju adalah Singapura, Malaysia, Thailand, Vietnam, Jepang, dan Australia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI