Suara.com - Dalam ajang KTT G20 di Bali yang baru saja berakhir hari ini, Rabu (16/11/2022), sosok ibu negara Korea Selatan (Korsel), Kim Keon Hee, mencuri perhatian publik lantaran kecantikannya yang bak artis drakor.
Di usianya yang menginjak 50 tahun, istri presiden Korea Selatan tersebut tampak layaknya baru berusia 30 tahun.
Mengutip Straits Times, sosok first lady Korea Selatan ini ternyata seorang womenpreneur yang sukses di negaranya. Ia adalah CEO sekaligus pendiri perusahaan perencana pameran.
Kariernya diketahui sudah dimulai jauh sebelum ia menikah dengan suaminya, Presiden Yoon Suk Yeol yang baru terpilih pada Agustus lalu.
Baca Juga: Sudah Cantik Tajir Pula, Kekayaan Istri Presiden Korsel Ternyata Melebihi Suaminya
Berstatus sebagai pengusaha, diketahui bahwa harta kekayaan sang ibu negara yang kerap dipanggil Madam Kim ini jauh melampaui suaminya.
Hal itu terungkap dari publikasi dokumen pertama pemerintah setelah Yoon Suk Yeol resmi menjabat sebagai presiden.
Diketahui kekayaan Madam Kim mencapai 7,6 miliar won atau (USD5,7 juta) atau setara Rp88,6 miliar, yang mayoritas berbentuk deposito bank.
Dengan harta kekayaannya itu, Madam Kim menyumbang sebagian besar kekayaan pasangan nomor satu di Korea Selatan ini.
Baca Juga: Deretan Kontroversi Kim Keon Hee, Ibu Negara Korea Selatan yang Awet Muda Padahal Usianya 50 Tahun