Suara.com - Roket yang menyerang desa Przewodow, Polandia timur, yang sebelumnya diduga berasal dari Rusia ternyata berasal dari Ukraina.
Hal ini berdasarkan informasi yang didapat oleh Associated Press dari sejumlah pejabat Amerika Serikat (AS) yang mengungkap penyelidikan awal bahwa roket itu ditembakkan oleh pasukan Rusia. Roket itu diduga digunakan sebagai penghalau rudal Rusia.
AP juga menambahkan, tiga pejabat yang dirahasiakan identitasnya tersebut menyampaikan hal ini secara tertututp lantaran tidak memiliki wewenang membahas hal ini.
Belum ada tanggapan baik dari Ukraina, NATO maupun AS terkait laporan ini. Namun, Sekretaris Jenderal PBB Antonio Guterres mengatakan, serangan tersebut semakin menunjukkan eskalasi perang di Ukrain
Baca Juga: KBRI Warsawa Imbau WNI di Polandia Waspada Usai Ledakan Rudal
Sedikitnya dua orang tewas dalam dugaan serangan rudal tersebut. Kementerian Luar Negeri Polandia pada Rabu pagi menyebutkan rudal tersebut buatan Rusia.
Menteri Luar Negeri Polandia Zbigniew Rau kemudian memanggil duta besar Rusia ke Kemenlu untuk meminta penjelasan secara rinci segera.
Ledakan itu terjadi 500-600 meter dari sekolah dasar. Sementara, area di dekat lokasi ledakan ditutup.