Suara.com - UKM Sahabat Sandi menggelar pasar sembako murah, sebagai upaya menekan pengeluaran ekonomi rumah tangga di tengah naiknya harga kebutuhan pokok. Dengan adanya kegiatan pasar sembako murah tersebut hal itu tentu dapat berdampak pada kondisi perekonomian Indonesia.
Ketua UKM Sahabat Sandi Makassar, Eti Wirdaningsih mengatakan paket sembako senilai 25 ribu ini khusus untuk emak-emak. Adapun isi sembako, yaitu beras, gula, minyak, mie instan, serta teh celup.
"Bahan-bahan yang biasanya dijual dengan harga Rp.100.000, kita sediakan hanya Rp.25.000. Jadi memang untuk emak-emak sangat terbantu," kata Eti di Jalan Baji Gaju I, Kecamatan Mamajang, Makassar.
Eti menyampaikan program ini tepat sasaran sesuai dengan kebutuhan rakyatnya. Dikarenakan beragam persoalan ekonomi dan kenaikan harga-harga, masyarakat perlu menekan pengeluaran.
"Programnya Pak Sandiaga Uno memang ditunggu ibu-ibu, kalau perlu digelar seminggu sekali," ucap Eti.
Sementara itu, salah satu pembeli sembako Syamsiar mengaku senang mendapatkan beragam bahan kebutuhan dapur dengan harga yang relatif murah. Ia pun menegaskan kegiatan ini dirasakan langsung oleh berbagai kalangan.
"Sebagai ibu-ibu, kita terbantu sekali karena sangat murah," kata Syamsinar.