Crazy Rich Butuh Uang Cepat? Bisa Gadai Jam Rolex dan Tas Hermes ke Sini

Rabu, 09 November 2022 | 18:14 WIB
Crazy Rich Butuh Uang Cepat? Bisa Gadai Jam Rolex dan Tas Hermes ke Sini
Ilustrasi Tas Mewah (Pixabay/FranckinJapan)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gadai barang merupakan salah cara cepat untuk mendapatkan uang. Namun, umumnya barang yang digadaikan hanya berupa emas ataupun produk-produk elektronik.

Namun, kalau kamu termasuk crazy rich yang punya barang-barang mewah seperti tas Hermes ataupun jam tangan Rolex, kamu bisa datang ke gadai premium yang disediakan oleh Lesca Gadai.

Marketing Manager Lesca Gadai Premier, Angeline Vandani, mengatakan bahwa layanan gadai premium telah beroperasi sejak 2020 dan berlokasi di Pantai Indah Kapuk, Jakarta.

"Menggadaikan barang itu bukan berarti bener-bener nggak punya uang. Hanya saja, mungkin kondisi mendesak butuh tambahan dana yang siap sesegera mungkin, tidak pakai ribet, maunya dapat dana instan secepat kilat dalam 1x24 jam, nggak mau proses yang panjang, apalagi sampai harus menjual," ujarnya kepada Suara.com, Rabu (9/11/2022).

Baca Juga: Krisdayanti Tampil Serba Pink Bareng Amora, Tas yang Ditenteng Seharga Nyaris Rp400 Juta

Adapun barang-barang mewah yang bisa diterima di gadai premium, di antaranya jam tangan seperti, Rolex, AP, Patek Philippe, Richard Mille, dan Omega. Kemudian, tas branded misalnya Hermes, Channel, LV, dan Dior.

Lalu, bisa pula menggadaikan mobil hingga supercar, emas logam mulia, dan emas perhiasan permata yang bersertifikat GIA.

Angeline menyebut, minimum peminjaman yang dapat diajukan senilai Rp50 juta dan nilai pinjaman juga dapat mencapai hingga 90% harga taksiran.

"Kami bermitra dengan beberapa mitra utama untuk penafsiran harga, dan banyak mitra untuk referral (membantu menerima gadai di tokonya)," ucap dia.

Angeline mengungkapkan, nilai gadai tertinggi yang pernah dipinjamkan selama ini yaitu jam tangan mewah dengan nilai Rp1 miliar. Sedangkan, tas branded termahal yang pernah diterima adalah Hermes Croco Hitam dengan nilai pinjaman hampir Rp600 juta.

"Target market kami tidak tertutup hanya Jakarta, namun juga Bodetabek, Bandung, bahkan Surabaya. Selama nasabah menyanggupi untuk mengirimkan barang yang akan digadai, kami akan membantu proses gadai dengan aman dan cepat. Nilai taksiran pun tidak rendah, kami memberikan harga yang baik sesuai pasaran saat ini," pungkas dia.

Baca Juga: Kumpul Bareng Bestie Pakai Tas Mewah dan Celana Murah, Segini Total Harga Outfit Lesti Kejora

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI