Bisnis Sewa Pacar Ternyata Ada, Segini Tarif dan Aturan Mainnya

Iwan Supriyatna Suara.Com
Kamis, 03 November 2022 | 09:38 WIB
Bisnis Sewa Pacar Ternyata Ada, Segini Tarif dan Aturan Mainnya
Ilustrasi Pacaran (Pixabay.com)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bisnis sewa pacar tenyata benar adanya. Bukan hanya sekadar cerita di sinetron atau drama Korea saja, ternyata bisnis sewa pacar ini ada juga di dunia nyata.

Bisnis sewa pacar ini akhirnya viral di media sosial. Mereka menawarkan ‘teman’ yang bisa datang perhari dengan tarif yang berbeda-beda.

Jasa sewa pacar ini ramai di perbincangkan di Twitter, facebook dan bahkan ada website sendiri loh!

Para penjual jasa akan menawarkan akun pribadin mereka sebagai pilihan, dan calon kliennya akan memilih manakah yang cocok jadi ‘pacar’ mereka.

Baca Juga: Bohong ke Istri Beli Mainan Murah, Harga Barang yang Dibeli Pria Ini Ternyata Ikut Bikin Warganet Panik

Harga sewa pacar berkisar antara Rp 75.000 sampai ratusan ribu, tapi yang perlu kamu ketahu adalah, jika kamu ingin menambah servis lainnya maka harganya akan bertambah.

Tapi ada juga yang menawaran jasa sewa pacar di twitter mereka mematok harga mulai dari Rp 223 ribu untuk 3 jam.

Para penyewa bisa melakukan kegiatan yang secara umum dilakukan oleh sepasang kekasih dalam batas wajar.

Ternyata ada beberapa aturan untuk menggunakan jasa sewa pacar

Para penyewa dilarang menanyakan informasi pribadi dari talent

Baca Juga: Perempuan Ini Kelewat Awet Muda hingga Sering Dikira Istri Anak Kandungnya

Kekita sedang bekerja menjadi pacar, para penyewalah yang harus mengeluarkan uang ketika sedang (menonton, makan, bepergian, dll)

Tak boleh ada kontak fisik kecuali (pegangan tangan, merangkul, memeluk, foto bareng, dan lain-lain)

Sebisa mungkin jangan baper!

Kamu bisa juga foto bareng, video call, pap foto dengan talent tersebut, namun saat itu kamu meminta hal itu berarti mereka sedang kerja ya!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI