Suara.com - Pengelola Bandara Kertajati mengakui sudah mendapatkan jadwal dari beberapa maskapai penerbangan untuk memberangkatkan jamaah umrah dari bandar udara yang berlokasi di Majalengka, Jawa Barat ini pada tanggal 7 dan 20 November 2022.
"Jadwalnya November, itu tanggal 20 sudah sama dengan Garuda. Namun tanggal 7 November itu memang waktu mepet tapi ini sedang proses dan sudah direncanakan dengan Garuda di tanggal itu," kata M Singgih, Direktur Utama PT Bandarudara Internasional Jawa Barat (PT BIJB) pengelola Bandara Kertajati kepada wartawan, Rabu (2/11/2022).
Menurut Singgih, selain Garuda, maskapai Lion Air juga sudah merencanakan untuk menggelar penerbangan umrah dari Bandara Kertajati. Singgih mengatakan saat ini pihaknya tengah menunggu informasi lebih lanjut dari Lion Air.
"Kalau untuk Lion belum cek, masih pengecekan nanti dikabari lagi," ujarnya.
Dia mengatakan Bandara Kertajati dipastikan siap melayani penerbangan umrah mengingat saat ini bandara tersebut secara rutin juga menggelar penerbangan kargo. Ia memastikan pada November ini untuk penerbangan kargo pihaknya segera meningkatkan kapasitas.
"Untuk kargo kami mau meningkatkan lagi kapasitas, harapannya akhir November bisa lebih dari lima penerbangan. Mudah-mudahan berjalan baik," katanya.
Berdasarkan data Direktorat Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kementerian Agama pada tahun 1444H/2022, potensi jamaah umrah dari catchment area Bandara Kertajati terdapat 8.657 jamaah yang belum berangkat.
Sebelumnya, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menyampaikan bahwa pemerintah Indonesia bersama Arab Saudi menyepakati dibukanya sebanyak empat penerbangan umrah dari Bandara Kertajati, Jawa Barat.
“Ini tentu menjadi kabar yang menggembirakan bagi kita semua, khususnya masyarakat di Jawa Barat dan sekitarnya yang segera bisa berangkat umrah dari Bandara Kertajati,” kata Menhub Budi.
Menhub mengatakan, telah bertemu dengan Duta Besar Arab Saudi untuk Indonesia, Syekh Essam bin Abed Al-Thaqafi untuk membahas hal tersebut. (Antara)
Maskapai Garuda Indonesia dan Lion Air Akan Berangkatkan Jamaah Umrah Dari Bandara Kertajati
Erick Tanjung Suara.Com
Rabu, 02 November 2022 | 20:53 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Garuda Indonesia Datangkan Pesawat Boeing 737 Baru dari Yordania
19 Desember 2024 | 15:39 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Bisnis | 18:56 WIB
Bisnis | 18:56 WIB
Bisnis | 17:30 WIB
Bisnis | 12:51 WIB
Bisnis | 12:51 WIB
Bisnis | 10:02 WIB
Bisnis | 10:01 WIB
Bisnis | 10:01 WIB