Rebound, Kamis Pagi IHSG Dibuka Menguat ke Level 6.921

Kamis, 13 Oktober 2022 | 09:14 WIB
Rebound, Kamis Pagi IHSG Dibuka Menguat ke Level 6.921
Pekerja beraktivitas dengan latar belakang layar pergerakan harga saham di Bursa Efek Indonesia, Jakarta Selatan, Senin (21/2/2022). [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada awal pembukaan perdagangan pagi ini berhasil rebound ke zona hijau, adapun IHSG naik ke level 6.921.

Mengutip data RTI, Kamis (13/10/2022) IHSG dibuka menguat tipis 11,9 basis poin atau 0,17 persen ke level 6.921, setelah ditutup pada level 6.909 pada perdagangan kemarin.

Setelah dibuka tepat pukul 09:03 Wib laju IHSG justru terus menguat hingga ke posisi 6.925 atau telah mengalami penguatan sebesar 0,24 persen.

Sementara itu indeks LQ45 juga dibuka menguat pada awal perdagangan indeks ini naik tipis 1,6 basis poin atau terapresiasi sebesar 0,17 persen ke level 986.

Baca Juga: Melemah Lagi, IHSG Rabu Sore Ditutup Melorot ke Level 6.909

Pada level tersebut IHSG telah ditransaksikan sebanyak 1 juta lembar saham dengan nilai mencapai Rp512 miliar dengan volume transaksi mencapai 46 ribu kali.

Sebanyak 167 saham menguat, 159 saham melemah dan 192 saham belum ditransaksikan.

PT CEO Yugen Bertumbuh Sekuritas William Surya Wijaya mengatakan pergerakan IHSG pada hari ini akan terasa berat, meski demikian akumulasi pembelian bisa menjadi opsi untuk investasi jangka panjang.

"Pola pergerakan IHSG terlihat masih dibayangi oleh pola tekanan minor, sedangkan support level terdekat kembali diuji kekuatannya. Hari ini IHSG berpotensi terkonsolidasi," kata William dalam analisanya.

Ia memperkirakan indeks saham akan bergerak dalam rentang support 6.872 dan resistance 7.137.

Baca Juga: Sempat Dibuka Hijau, IHSG Pagi Ini Bergerak Melemah

Untuk saham pilihan, William merekomendasikan BBCA, ITMG, GGRM, TLKM, AKRA, UNVR, BBNI, dan JSMR. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI