Waspada Penipuan Agen Travel Umrah dan Haji, Jangan Tergiur Biaya Murah

M Nurhadi Suara.Com
Selasa, 11 Oktober 2022 | 15:13 WIB
Waspada Penipuan Agen Travel Umrah dan Haji, Jangan Tergiur Biaya Murah
Ilustrasi Perbedaan Haji dan Umrah adalah Hukum, Rukun, Tata Cara dan Waktu Pelaksanaan (Pexels)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Bengkulu mengingatkan agar masyarakat tidak mudah tergiur dengan imimng-iming biaya umroh dan haji murah yang ditawarkan agen travel dan berhati-hato.

"Kami mengingatkan masyarakat untuk berhati-hati mengingat saat ini banyak travel umrah yang abal-abal yang berpotensi merugikan masyarakat (calon jamaah)," kata Kepala Bidang Haji dan Umrah Kemenag Provinsi Bengkulu Intihan di Kota Bengkulu, Selasa (1/10/2022).

Di Bengkulu sendiri, saat ini anya ada 29 travel umrah yang telah resmi terdaftar di Kemenag. Ia berharap, masyarakat selektif dan lebih berhati-hati lagi untuk memilih travel umrah yang resmi terdaftar dan amanah.

"Dengan telah diinformasikannya travel umrah yang resmi terdaftar di Kemenag Provinsi Bengkulu ini akan memudahkan masyarakat untuk memilih penyedia jasa sesuai dengan keinginan," ujarnya.

Baca Juga: Perdana Umrah, Tya Ariestya Terus-terusan Menangis di Depan Ka'bah

Ia juga meminta masyarakat teliti dan berhati-hati dalam memilih biro perjalanan umrah tidak mengalami kerugian baik secara moral maupun materiil.

Hal ini lantaran akhir-akhir ini banyak masyarakat di sejumlah wilayah yang mengalami kerugian materi akibat salah memilih travel untuk menjalankan ibadah umrah.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI