5 Tips Renovasi Rumah dengan Biaya Murah

Vania Rossa Suara.Com
Selasa, 27 September 2022 | 15:42 WIB
5 Tips Renovasi Rumah dengan Biaya Murah
Ilustrasi renovasi rumah. (Pexels)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebagai tempat tinggal, rumah memiliki masa guna yang panjang. Itu sebabnya, renovasi rumah jadi hal yang wajib dilakukan ketika kita mulai menemukan adanya kerusakan pada bagian rumah.

Hanya saja, biaya renovasi rumah memang tak murah. Dan sering kali, karena cukup memberatkan anggaran keluarga, renovasi rumah kerap ditunda sampai akhirnya kerusakan sudah terlalu berat dan akhirnya malah menguras biaya yang cukup besar.

Nah, agar renovasi rumah tak makan biaya besar, ada tips dari KoinWorks yang bisa kamu ikuti. Ini dia:

1. Buat Skala Prioritas Bagian yang Akan Direnovasi

Baca Juga: Ingin Ganti Cat Rumah, Cari Tahu Dulu Jenis dan Penggunaannya Di Sini

Buatlah skala prioritas bagian rumah yang akan direnovasi. Misal, jika sejak awal kamu hanya akan menambah satu kamar untuk anak, maka fokuslah pada rencana tersebut. Jangan tergoda untuk membangun bunk bed atau tempat tidur bertingkat yang tidak direncanakan sebelumnya.

2. Lakukan Sendiri untuk Perbaikan Sederhana

Sekadar mengecat ulang dinding, rasanya kamu tidak perlu membayar tukang untuk melakukan hal itu, bukan? Untuk renovasi atau perbaikan sederhana, lakukanlah sendiri atau minta bantuan kerabat yang biayanya tentu tak akan sebesar jika kamu membayar tukang.

3. Gunakan Jasa Pemborong Alih-Alih Harian

Melakukan renovasi dengan menggunakan jasa pemborong jatuhnya bisa lebih murah dibandingkan kamu menggunakan tenaga tukang yang dibayar harian. Pemborong biasanya bekerja lebih cepat daripada tukang yang dibayar harian. Tapi jangan lupa, kamu juga harus mengawasi hasil kerjanya agar tak asal-asalan, ya.

Baca Juga: 6 Potret Rooftop Shireen Sungkar, Nyaman Buat Nongkrong dan Instagramable

4. Cermat Hitung Biaya Material yang Diperlukan

Sebelum memulai proses pengerjaan, buat perencanaan dalam pembelian material bangunan yang akan digunakan. Di sini, ketelitian dan kecermatan sangalah diperlukan, karena biaya material sendiri bisa dibilang hal yang paling mahal dibanding biaya lainnya saat melakukan renovasi rumah.

5. Renovasi Rumah dengan Konsep All-White

Tak perlu berlebihan ketika melakukan renovasi rumah, terutama dalam menerapkan warna dinding. Agar tak menguras biaya, kamu bisa mengaplikasikan warna putih di seluruh ruangan. Biasanya, cat warna putih cenderung lebih mudah didapatkan dan harganya juga lebih murah.

Nah, dengan melakukan 5 trik di atas, kamu sudah bisa melakukan renovasi rumah dengan biaya murah.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI