Garap Saringan Sampah Kali Ciliwung, PPRE Jamin Selesai Sesuai Target

Senin, 26 September 2022 | 18:31 WIB
Garap Saringan Sampah Kali Ciliwung, PPRE Jamin Selesai Sesuai Target
Anggota Forum Alumni Sispala DKI Jakarta (FASTA) berkolaborasi dengan Sekolah Sungai Jakarta (SSJ) dan Siswa Pencinta Alam (Sispala) membersihkan sungai di Bantaran Kali Ciliwung, Jakarta Selatan, Minggu (14/11/2021). [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - PT. PP Presisi Tbk. menggarap proyek Sistem Pengambilan dan Treatment Sampah Badan Air Melalui Rekayasa Sungai Pada Kali Ciliwung Segment TB Simatupang atau saringan sampah. Proyek ini ditargetkan akan selesai pada tahun 2023.

Direktur Operasi PP Presisi M. Darwis Hamzah memastikan dengan portofolio yang dimiliki, perseroan jamin proyek bisa selesai tepat waktu.

"Dengan kepemilikan alat berat yang kami kelola sendiri, kami berkomitmen dapat menyelesaikan pekerjaan tersebut tepat waktu, berkualitas sehingga dapat memberikan value added melalui time delivery dan quality delivery yang unggul serta treatment atau metode yang telah direncanakan dapat digunakan dengan baik," ujarnya di Jakarta, Senin (26/9/2022).

Darwis menuturkan proyek ini bisa menjadi proyek percontohan dalam mengelola saringan sampah badan air yang dapat diterapkan di seluruh badan air sungai di DKI Jakarta maupun di Indonesia.

Baca Juga: Pemprov DKI Bangun Saringan di Kali Ciliwung, Sampah Ukuran Lebih dari 20 Centimeter Tak Bisa Lewat

Dia menjelaskan teknologi atau metode yang digunakan merupakan teknologi terbaru yang dimiliki oleh Pemprov DKI Jakarta.

Metodenya melalui tahap penyaringan dan tahap pencacahan sampah, di mana saringan sampah tidak hanya dapat mengambil sampah yang berada di badan air, namun sampah yang telah diambil juga akan melalui proses pengolahan terlebih dahulu.

"Sampah akan dipilah melalui dua tahapan pemilahan hingga dua tahapan pencacahan sehingga sampah akhir yang akan dibuang merupakan sampah residu," kata dia.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta Asep Kuswanto menambahkan pembangunan sistem ini telah melalui kajian yang matang dengan konsep perencanaan yang dibahas bersama Institut Teknologi Bandung dan disepakati dengan Balai Besar Wilayah Sungai Ciliwung - Cisadane.

Dengan melalui beberapa tahapan, pertama, ponton terapung yang diterapkan di lokasi saringan berfungsi untuk mengarahkan sampah ke segmen sungai sehingga dapat menghindari efek bendung akibat sampah yang tertahan di badan air.

Baca Juga: Anies Baswedan: Penyaringan Sampah Kali Ciliwung Mampu Kurangi Beban di Pintu Air Manggarai

Kemudian, penyaringan dilakukan secara berlapis, sehingga kegiatan pengambilan sampah dari badan Kali Ciliwung dapat dilakukan secara berjenjang, dari mulai saringan kasar sampai ke saringan lebih halus.

"Saringan sampah TB Simatupang ini diperkirakan dapat menampung sekitar 222 m3/hari. Pembangunannya ditargetkan secara bertahap selesai pada Desember tahun 2022 dan dapat mulai beroperasi pada Januari 2023," kata Asep.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI