Bangun Sinergitas, Bank BJB Dukung Ketahanan Pangan Nasional

Jum'at, 23 September 2022 | 15:54 WIB
Bangun Sinergitas, Bank BJB Dukung Ketahanan Pangan Nasional
Bank BJB meraih penghargaan dari Kementan. (Dok: BJB)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Upaya konkret Bank BJB mendukung ketahanan pangan nasional mendapat apresiasi dari pemerintah. Bank BJB meraih penghargaan dari Kementan, karena telah mendukung laju perekonomian daerah salah satunya melalui pembiayaan sektor pertanian.

Penghargaan kepada Bank BJB diberikan pada Rabu (17/9/2022), bertepatan dengan peringatan Hari Ulang Tahun ke-77 Republik Indonesia. Pada kesempatan itu, juga diundang ke Istana Negara kelompok Tani Sariasih Petani Milenial yang merupakan binaan UMKM Bank BJB.

Pemimpin Divisi Corporate Secretary Bank BJB, Widi Hartoto mengatakan, Bank BJB setia mendukung sektor pertanian karena merupakan salah satu sektor yang sangat penting, terutama dalam menjaga ketahanan pangan. Bank BJB mendukung sektor pertanian melalui pembiayaan dengan pola kemitraan yang menguntungkan sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan  para pelaku di sektor pertanian.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI