"Special mention itu kita melihat komitmen pemprov untuk lebih meningkatkan pelayanan kepada ASN Jawa Tengah. Jadi itu diberikan kepada daerah yang berupaya dengan sungguh-sungguh. Jadi tidak semua daerah dapat special mention ini," tutur Bima.
"Tadi Pak Gubernur minta dikasih tahu kekurangannya yang mana, sehingga beliau bisa melakukan penyempurnaan. Sehingga pelayanan kepada ASN dari semua sisinya bisa lebih baik lagi di masa depan," sambung Bima.