"Sejak harga BBM naik kami turut menaikkan ongkos penumpang," kata Rita, salah seorang pengelola usaha travel Batang Hari Wisata Baturaja, OKU.
Menurut dia, kenaikan harga BBM berdampak besar bagi jasa angkutan umum dengan rute wilayah Baturaja-Palembang tersebut yang terpaksa menaikan tarif angkutan sebesar 10 persen.
"Biasanya untuk rute Baturaja-Palembang tarif per penumpang Rp90.000, namun kini naik menjadi Rp100.000," kata dia.
Hal tersebut dilakukan untuk menutupi biaya operasional dalam membeli BBM jenis solar agar pengelola usaha travel tidak rugi.
Banda Aceh
Asosiasi Pengusaha Rental Mobil Banda Aceh-Aceh Besar (Asperba) memutuskan untuk menaikkan biaya rental mobil di wilayah setempat sebesar Rp50 ribu per hari untuk setiap jenis mobil dari harga sewa normal sebelumnya.
"Kita sudah sepakat untuk menaikkan harga baik itu untuk mobil Avanza, Innova reborn, Brio, Pajero dan Fortune," kata Ketua Asperba Irham.
Ia menjelaskan, perubahan harga tersebut menyusul naiknya harga BBM bersubsidi jenis Pertalite, Solar dan Pertamax, sehingga mereka sepakat menaikkan tarif.
Kalimantan Barat
Baca Juga: Tok! Pemerintah Resmi Naikkan Tarif Transportasi Online, Driver Ojol Harap Upah Juga Naik
Ketua Organisasi Angkutan Darat (Organda) Kalimantan Barat Suhardi mengatakan, tarif angkutan penumpang di Kalbar naik hingga 30 persen sebagai dampak dari kenaikan harga BBM.