Sandiaga Uno Bantu Peningkatan Ekonomi Masyarakat Jambi Dengan Memanfaatkan Limbah Kopi

Iwan Supriyatna Suara.Com
Senin, 05 September 2022 | 13:06 WIB
Sandiaga Uno Bantu Peningkatan Ekonomi Masyarakat Jambi Dengan Memanfaatkan Limbah Kopi
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Peserta yang berasal dari pelaku UMKM dan komunitas se-Jambi mengikuti pelatihan limbah kopi untuk diolah menjadi kosmetik bersama Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno. Kali ini, kegiatan tersebut digelar di D'Pathi Coffe, Telanai Pura, kota Jambi.

Menparekraf Sandiaga Uno mengatakan, limbah mempunyai nilai ekonomis tinggi jika dimanfaatkan dengan benar. Salah satu contohnya yaitu produk kosmetik seperti body scrub dan lotion dari limbah kopi.

"Karena limbah yang biasanya membuat kita musibah, sekarang mendatangkan berkah karena bisa kita dapatkan dari limbah kopi," ujar Sandiaga saat di lokasi, Senin (5/9/2022).

Lebih jauh, dia mencotohkan pengalamannya saat awal mulai berbisnis dan hanya mempunyai sedikit karyawan saja. Namun setelah dirinya melakukan beragam inovasi dalam menciptakan produk, perusahaan yang dimilikinya menjadi besar.

"Waktu saya memulai usaha, banyak sekali pantangan dan halangan. Tapi dengan kerja keras, kerja cerdas, kerja tuntas dan kerja ikhlas dengan berani berinovasi dan mau mengambil risiko, alhamdulilah usaha yang tadinya hanya tiga orang karyawan sudah menjadi usaha nasional," papar Sandiaga.

"Sehingga membuka lapangan kerja bagi 30.000 karyawan di seluruh Indonesia," sambungnya.

Maka dari itu, Sandiaga berpesan kepada peserta untuk jeli melihat peluang usaha sekecil apapun. Sebab jika dikelola dengan baik, limbah kopi yang tadinya tidak berharga, kini bisa mendatangkan pundi rupiah bagi pelaku UMKM.

"Gunakan kesempatan ini untuk menciptakan peluang usaha dan kita perlu bangga dalam menggunakan merek kebanggan bangsa kita," katanya.

Dalam kesempatan yang sama, peserta pelatihan, Arniwita mengungkapkan, program pelatihan yang diberikan Sandiaga Uno sangat bermanfaat baginya dan pelaku UMKM.

Baca Juga: Gerindra Persilahkan Partai Lain Gandeng Sandiaga untuk Pilpres, Sinyal Paksa Hengkang?

Bahkan, ia bersama pelaku UMKM yang lain berencana memproduksi sekaligus berjulan produk kosmetik dari limbah kopi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI