Suara.com - Perusahaan teknologi yang kini berkembang jadi emiten publik, PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) terus bergerak di berbagai lini bisnis demi mengembangkan prospek perusahaan di masa depan.
Baru-baru ini, mengutip dari keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia (BEI) Goto resmi mengakusisi 100% saham PT Kripto Maksima Koin (KMK), sebuah perusahaan kripto yang berkembang di Indonesia.
Akusisi yang menelan dana Rp 124,83 miliar itu dilakukan melalui anak usaha GOTO, PT Dompet Karya Anak Bangsa (DKAB) pada 25 Agustus 2022 lalu.
"Tujuan transaksi untuk perluasan kegiatan usaha perseroan," demikian sebut Sekretaris Perusahaan, R.A Koesoemohadiani, melalui keterangan resminya pada Selasa (30/8/2022).
Baca Juga: GoPay Later Cicil Bantu Tingkatkan Transaksi Jutaan UMKM di Tokopedia
PT Kripto Maksima Koin (KMK) merupakan salah satu broker perdagangan aset kripto yang kini telah mendapatkan izin dari Bappebti.
Berdasarkan data terkait, PT Kripto Maksima Koin terdaftar di Bappebti Kementerian Perdagangan dengan nomor 003/BAPPEBTI/CP-AK/01/2022 dan tanggal izin yang terbit pada 28 Januari 2022.
Jumlah investor aset kripto terus berkembang pesat di Indonesia. Merujuk pada Data Kementerian Perdagangan, nilai transaksi aset kripto di Indonesia mencapai Rp 64,9 triliun pada 2020
Jumlah ini naik signifikan hingga menjadi Rp 859,4 triliun pada 2021. Hingga Juli 2022 lalu, jumlah transaksi kripto di Indonesia berada di angka Rp 232,45 triliun atau rata-rata Rp 33,2 triliun per bulan dengan jumlah investor aset kripto diperkirakan mencapai 16 juta orang.
Baca Juga: Harga Kripto Luna Classic Meroket Secara Tiba-tiba Usai Sempat Anjlok 95 Persen