Usai Libur Hari Kemerdekaan, IHSG Dibuka Naik ke Level 7.144

Kamis, 18 Agustus 2022 | 09:25 WIB
Usai Libur Hari Kemerdekaan, IHSG Dibuka Naik ke Level 7.144
Layar menampilkan pergerakan harga saham di Bursa Efek Indonesia, Jakarta Selatan, Senin (21/2/2022). [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada awal pembukaan pra perdagangan hari Kamis (18/8/2022) dibuka naik ke level 7.144 setelah libur perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) Ke-77.

Melansir data RTI, IHSG diawal pra perdagangan dibuka bertambah 10,7 basis poin atau menguat 0,15 persen.

Setelah dibuka tepat pukul 09:00 Wib laju IHSG terus merangkak naik hingga level 7.146 atau telah mengalami penguatan sebesar 0,18 persen.

Sementara itu indeks LQ45 juga dibuka menguat, pada awal perdagangan indeks ini naik 4,7 basis poin atau menguat 0,47 persen ke level 1.021.

Baca Juga: IHSG Ditutup Menguat 0,56 Persen ke Level 7.133

Pada level tersebut IHSG telah ditransaksikan sebanyak 663 juta lembar saham dengan nilai mencapai Rp354 miliar dengan volume transaksi mencapai 20 ribu kali.

Sebanyak 145 saham menguat, 68 saham melemah dan 272 saham belum ditransaksikan.

CEO PT Yugen Bertumbuh Sekuritas William Surya Wijaya mengatakan sebenarnya dalam jangka panjang IHSG berpotensi menguat.

Namun, seiring dengan lebih sedikitnya sesi perdagangan pekan ini, indeks saham berpotensi terkoreksi pada hari ini.

"IHSG masih berada dalam tren naik secara jangka panjang, namun untuk jangka pendek, terdapat peluang untuk terjadi koreksi minor," ujar dia, dalam risetnya.

Baca Juga: Jelang HUT ke-77 Republik Indonesia, IHSG Ditutup Menguat 0,56 Persen ke Level 7.133

Pada Kamis, IHSG berpotensi dalam tekanan yang bersifat terbatas di rentang 7.002 - 7.223. Rekomendasi saham pilihannya adalah HMSP, UNVR, BBCA, ITMG, TBIG, TLKM, PWON, ASRI, BINA. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI