Profil dan Bisnis Bupati Pemalang Mukti Agung Wibowo yang Kini Terjerat korupsi

M Nurhadi Suara.Com
Jum'at, 12 Agustus 2022 | 13:17 WIB
Profil dan Bisnis Bupati Pemalang Mukti Agung Wibowo yang Kini Terjerat korupsi
Bupati Pemalang, Mukti Agung Wibowo (pemalangkab.go.id)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bupati Pemalang Mukti Agung Wibowo terjaring Operasi Tangkap Tangan (OTT) KPK bersama 22 orang lainnya terkait kasus suap dan pungutan tidak sah dalam pengadaan barang dan jasa serta jabatan.

Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron mengumumkan penangkapan ini kepada wartawan, Jumat (12/8/2022). Berikut profil dan bisnis Bupati Pemalang. 

Profil Mukti Agung Wibowo memang erat dengan dunia politik dan pemerintahan. Bisnis belum diketahui secara pasti, namun keluarganya merupakan kalangan politisi.

Mukti diketahui merupakan anak dari H.Ismail yang merupakan pengusaha sukses pemilik Perusahaan Otobus (PO) Dewi Sri. Armada ini melayani perjalanan sepanjang pantai utara (pantura) Jawa. 

Baca Juga: Harta Kekayaan Mukti Agung Wibowo Bupati Pemalang yang Terjaring OTT KPK, Capai Rp1,2 M

Mukti Agung Wibowo adalah adik dari Bupati Brebes, Hj. Idza Priyanti dan kakak dari Wali Kota Tegal periode 2008-2013 Ikmal Jaya. Mukti lahir di Tegal, Jawa Tengah, pada 2 Oktober 1976.

Ia kemudian menikahi Ati Rosmiyati dan dikarunai dua orang anak. Ia merupakan alumni Universitas Trisakti dan Universitas Diponegoro (Undip).

Karier Politik Mukti Agung Wibowo

Sebelum menjabat sebagai bupati, Mukti Agung Wibowo sempat terpilih menjadi Wakil Bupati Pemalang periode 2011-2016 yang berpasangan dengan H. Junaedi.

Mereka terpilih sebagai pasangan Bupati-Wakil Bupati Pemalang dengan perolehan suara mencapai 264,224 suara atau sebesar 46,52% mengalahkan tiga pasangan lainnya.

Baca Juga: Terjaring OTT, KPK Akhirnya Ungkap Kasus yang Menjerat Bupati Pemalang Mukti Agung Wibowo

Lalu, pada Pilkada 2015, ia mencalonkan diri sebagai Bupati Pemalang yang berpasangan dengan Afifudin. Mereka menempati posisi kedua dengan perolehan suara sebesar 272.125 suara atau 42,25 persen.

Akhirnya, pada Pilkada Pemalang 2020, Mukti Agung Wibowo bersama Mansur Hidayat berhasil memenangkan pilkada ini dengan perolehan 338.905 suara atau 58 persen mengungguli dua pasangan lainnya, M. Agus Sukoco-Eko Priyono serta Iskandar Ali Syahbana-Akhmad Agus Wardana.

Dalam pidato pertamanya sebagai Bupati Pemalang, Mukti Agung Wibowo berjanji akan melanjutkan kepemimpinan pasangan bupati dan wakil bupati periode sebelumnya, memfokuskan pada perbaikan, pemulihan ekonomi serta pertanian khususnya ketika pandemi Covid-19 masih berlangsung.

Ia juga sempat melontarkan janji untuk mengkaji potensi pemanfaatan sampah sebagai sumber pembangkit listrik tenaga sampah (PLTSa).

Kontributor : Nadia Lutfiana Mawarni

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI