Kamis Sore, IHSG Ditutup Melesat 1,04 Persen ke Level 7.160

Kamis, 11 Agustus 2022 | 16:50 WIB
Kamis Sore, IHSG Ditutup Melesat 1,04 Persen ke Level 7.160
Layar menampilkan pergerakan harga saham di Bursa Efek Indonesia, Jakarta Selatan. [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada penutupan perdagangan hari ini betah dalam zona hijau, di mana indeks ditutup melesat 1,04 persen.

Mengutip data RTI pada Kamis (11/8/2022), IHSG berhasil parkir di level 7.160 dengan naik 74,1 basis poin atau melesat 1,05 persen.

IHSG bergerak menguat dari batas bawah di level 7.126 hingga batas atas pada level 7.181 setelah dibuka pada level 7.135.

Pada penutupan perdagangan, tercatat ada 323 saham menguat, 193 saham melemah, dan 177 saham stagnan alias tidak mencatatkan adanya perubahan. Kapitalisasi pasar berada di atas Rp9.402,75 triliun.

Baca Juga: Sinar Mas dan Lazada Group Resmi Jadi Pemegang Saham Layanan Keuangan DANA

Saham sektor teknologi menjadi pendorong penguatan IHSG dengan kenaikan mencapai 2,76 persen. Penguatan saham sektor teknologi dipimpin oleh GOTO yang naik 5,71 persen, MTDL naik 4,10 persen, kemudian BUKA naik 3,90 persen, dan EMTK naik 3,21 persen.

Sementara, saham-saham yang tergolong top gainer antara lain saham DILD naik 46 point atau menguat 30,87 persen ke level 195. KRYA menguat 25,51 persen atau naik 25 point ke level 123.

Selanjutnya, saham MRAT menguat 19,32 persen atau bertambah 46 point ke level 284. PGLI menguat 16,16 persen atau naik 32 point ke level 230. KIOS yang naik 67 point atau menguat 15,29 persen ke level 505.

Sementara saham-saham yang tergolong top losser antara lain saham LPPS 7 point atau melemah 7,00 persen ke level 93. BRAM melemah 6,94 persen atau koreksi 625 point ke level 8.375.

Selanjutnya saham JARR terkoreksi 35 point atau melemah 6,93 persen ke level 470. TOOL turun 11 point atau melemah 6,87 persen ke level 149. LAND melemah 13 point atau turun 6,80 persen ke level 178.

Baca Juga: Kamis Pagi IHSG Dibuka Rebound ke Level 7.135

Di sisi lain, Indeks LQ45 tercatat menguat 1,04 persen ke level 1.018,325. Sedangkan, JII naik 0,54 perse ke level 622,262.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI