OMG DIY Bagikan Kebutuhan Tani kepada Ribuan Petani Gunung Kidul

Iwan Supriyatna Suara.Com
Rabu, 27 Juli 2022 | 07:18 WIB
OMG DIY Bagikan Kebutuhan Tani kepada Ribuan Petani Gunung Kidul
OMG DIY membagikan kebutuhan tani untuk ribuan petani di Kabupaten Gunung Kidul.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Anak muda, mahasiswa, dan milenial yang tergabung dalam Orang Muda Ganjar (OMG) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) membagikan kebutuhan tani untuk ribuan petani di Kabupaten Gunung Kidul. Mereka menebar inspirasi Ganjar Pranowo yang peduli terhadap kesejahteraan petani.

Koordinator Wilayah OMG DIY, Muhammad Yusuf Radhika menjelaskan, Ganjar telah membuktikan dukungannya pada kesejahteraan petani  lewat berbagai program di Jawa Tengah. Salah satunya  program Jateng Agro Berdikari.

"Di daerah kepemimpinannya itu Bapak Ganjar sudah menjalankan program untuk mensejahterakan petani melalui Jateng Argo Berdikari. Ini kan suatu bentuk kepedulian Ganjar kepada masyarakat, terutama para petani," kata Yusuf di Lapangan Sepak Bola Panggul, Desa Candirejo, Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

Adapun kebutuhan tani yang dibagikan relawan OMG DIY antara lain topi caping dan tangki semprotan elektrik. Selain itu, para relawan juga membagikan pupuk untuk meningkatkan produksi dan kualitas hasil tani.

Baca Juga: Pemprov Jateng Berhasil Pulihkan 251.037 Hektare Lahan Kritis di Jateng

Yusuf mengatakan, pihaknya ingin menebarkan semangat kerja dan visi Ganjar yang selalu mengutamakan kesejahteraan rakyatnya. Seperti yang dia buktikan selama menjadi anggota DPR serta selama memimpin Jateng saat ini.

"Beliau adalah sosok yang membaur dengan rakyatnya, peduli kepada rakyatnya, dan selalu mementingkan kepentingan rakyat," tutur Yusuf.

Yusuf mengatakan, OMG DIY akan terus mendekatkan figur Ganjar Pranowo kepads masyarakat Yogyakarta melalui berbagai kegiatan. Kegiatan tersebut, lanjut Yusuf, hadir dengan mengangkat berbagai isu dari semua sektor.

"Kami akan terus melakukan kegiatan yang bermanfaat untuk masyarakat tanpa terkecuali. Dari pelajar, sektor pertanian, sektor ekonomi kreatif, dan sektor-sektor lainnya," tuturnya.

Yusuf berharap, ke depannya Indonesia dapat terus memperluas swasembada pangan di bawah kepemimpinan Ganjar sebagai Presiden RI periode 2024-2029. Dia pun mengajak anak muda seluruh Indonesia untuk memilih Ganjar.

Baca Juga: Sejak Periode Pertama, Ganjar Telah Tanam 101 Juta Pohon untuk Rehabilitasi Hutan dan Lahan Kritis di Jateng

"Semoga bersama petani, Indonesia mampu mengulangi swasembada pangan lagi. Untuk anak muda, di sini kami ingin mengajak semuanya mendukung gerakan Ganjar Presiden 2024," imbuhnya.

Selain membagikan bantuan kebutuhan tani, relawan OMG DIY juga memberikan doorprize kepada para petani berupa 3 ekor kambing dan 2 keping emas. OMG DIY juga menyuguhkan seni Jathilan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI