Menko Airlangga Murka Barcode Aplikasi PeduliLindungi di Mall Hanya Jadi Pajangan

Senin, 04 Juli 2022 | 13:27 WIB
Menko Airlangga Murka Barcode Aplikasi PeduliLindungi di Mall Hanya Jadi Pajangan
Menteri Koordinator Perekonomian Airlangga Hartarto dalam Konferensi Nasional Konsorsium Publikasi Bidang Ilmu Sosial di Jakarta, Rabu (28/7/2021).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto menunjukkan kekesalannya akibat menurunnya penggunaan aplikasi PeduliLindungi di sejumlah pusat hiburan dan keramaian, salah satunya mall.

Menurut Menko Airlangga sejumlah barcode aplikasi PeduliLindungi hanya menjadi sebuah panjangan dan para pengunjung tidak melakukan check-in ketika hendak masuk ke dalam mall.

"Kita lihat di beberapa mall tidak seketat sebelumnya, jadi saya memonitor di beberapa mal dan beberapa kegiatan itu aplikasinya barcode-nya ada tapi banyak pengunjung yang masuk tanpa scan," kata Airlangga usai rapat terbatas di Kantor Presiden, Jakarta, Senin (4/7/2022).

Kondisi ini kata Menko Airlangga tak boleh dibiarkan mengingat saat ini sedang terjadi kenaikan kasus harian Covid-19 di tanah air.

Baca Juga: PPKM Luar Jawa-Bali Diperpanjang hingga 1 Agustus 2022

"Ini saya pikir sudah menjadi catatan dan menjadi yang utama, jadi ke mall, restoran, sekolah, bioskop yang lain itu tetap diperkekat, dan di luar pun kalau jaraknya dekat silakan menggunakan masker," kata Ketua Umum Partai Golkar ini. 

Kasus harian Covid-19 di Indonesia masih mencapai ribuan kasus. Dikutip dari laman Satgas Covid-19, Senin (4/7/2022) pagi, kasus harian Covid-19 bertambah 1.614 kasus dengan positivity rate tembus 5,14 persen untuk pertama kalinya sejak 24 Maret lalu.

Dengan adanya penambahan tersebut, kasus konfirmasi Covid-19 di Indonesia saat ini mencapai 6.093.917.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI