Suara.com - Situs pendaftaran kendaraan agar bisa mengkonsumsi BBM subsidi Pertalite dan Solar MyPertamina alami down. Dalam keterangan di situs tersebut, pihak Pertamina tengah melakukan optimalisasi.
"Hi sobat Pertamina, terima kasih sudah mendaftar. Saat ini kami sedang melakukan optimalisasi, sabar ya kami akan segera kembali," tulis Pertamina seperti dikutip dari situs subsiditepat.mypertamina.id, Jumat (1/7/2022).
Untuk diketahui, Pertamina mulai 1 Juli 2022 akan membuka pendaftaran melalui website subsiditepat.mypertamina.id.
"Pada masa pendaftaran ini, masyarkat masih bisa membeli Pertalite dan Solar Subsidi, namun masyarakat diharapkan segera mendaftarkan kendaraan roda empat dan identitasnya untuk mendapat QR Code. Tujuan pendataan ini tidak lain untuk melindungi masyarakat rentan dan memastikan subsidi energi tepat sasaran," ujar Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga, Irto Ginting.
Baca Juga: Beli BBM Melalui MyPertamina Khusus Roda Empat : Tak Wajib Download Atau Bawa Ponsel
Kode QR itu bisa didapatkan konsumen setelah mendaftarkan data kendaraan di situs subsiditepat.mypertamina.id.
Irto kembali menegaskan, aplikasi smartphone MyPertamina hanya sebagai alat pembayaran bukan sebagai pendaftaran kendaraan.
"Jadi QR Code itu benar-benar melekat pada kendaraan, bukan yang bawa mobil. Karena yang bawa mobil itu bisa pindah-pindah. Tapi QR Code itu benar-benar melekat kepada kendaraan," tegasnya
Adapun terdapat 11 daerah yang kendaraan diwajibkan mendaftar terlebih dahulu sebelum mengkonsumsi Pertalite dan Solar, yang diantaranya:
- Kota Bukit Tinggi
- Kabupaten Agam
- Kabupaten Padang Panjang
- Kabupaten Tanah Datar
- Kota Banjarmasin
- Kota Bandung
- Kota Tasikmalaya
- Kab Ciamis
- Kota Sukabumi
- Kota Manado
- Kota Yogyakarta
Baca Juga: Aplikasi MyPertamina Sulit Diakses, Masyarakat Ramai-ramai Beri Rating Sangat Buruk