Disebutkan juga bahwa 41 persen orang Indonesia, berusia antara 18-75 tahun dengan pendapatan lebih dari US$14.000 (setara Rp200 juta) per tahun telah memiliki aset kripto.
“Kami melihat terdapat kesamaan antara industri game dengan cryptocurrency. Salah satunya digemari oleh anak muda dan bisa diakses secara global. Dalam bermain game, mereka bisa bermain dengan gamer di luar negeri, sama halnya aset crypto, investor bisa membeli aset yang sifatnya global. Selain itu kami juga ingin menekankan bahwa berinvestasi pada aset crypto sangat mudah. Di aplikasi PINTU sendiri investasi bisa dimulai dari Rp11.000 jumlah yang tidak memberatkan bagi para gamer. PINTU bersama RRQ mengajak pecinta esports untuk mulai berinvestasi sejak dini. Bermain game dengan cerdas dan tetap berpikir untuk masa depan melalui berinvestasi.” tutup Jeth Soetoyo, Founder & CEO PINTU.