Naik Rp 6.000, Harga Emas Antam Kini Kembali Nyaris Rp 1 Juta per Gram

RR Ukirsari Manggalani | Achmad Fauzi
Naik Rp 6.000, Harga Emas Antam Kini Kembali Nyaris Rp 1 Juta per Gram
Ilustrasi emas (shutterstock)

Harga jual terpantau naik dari sehari lalu, demikian pula buyback.

Suara.com - Harga jual emas PT Aneka Tambang Tbk (Antam) pada Kamis (23/6/2022) untuk ukuran satu gram dibanderol di harga Rp 999.000.

Harga jual tersebut terpantau naik Rp 6.000 dibandingkan dengan harga jual Rabu (22/6/2022).

Sementara itu, harga Buyback (beli kembali) emas Antam dibanderol di harga Rp 877.000 per gram.

‎Harga buyback tersebut juga naik Rp 6.000 dibandingkan dengan harga Buyback hari Rabu kemarin.

Baca Juga: Hujan Deras? Amalkan Doa Ini Saat Naik Mobil untuk Perjalanan Aman

Seperti dilansir dari laman resmi Logam Mulia Antam, berikut adalah harga jual emas batangan pada hari ini.

  • emas 0,5 gram Rp549.500
  • emas 2 gram Rp1.938.000
  • emas 3 gram Rp2.882.000
  • emas 5 gram Rp4.770.000
  • emas 10 gram Rp9.485.000
  • emas 25 gram Rp23.587.000
  • emas 50 gram Rp47.095.000
  • emas 100 gram Rp94.112.000
  • emas 250 gram Rp235.015.000
  • emas 500 gram Rp469.820.000
  • emas 1.000 gram Rp939.600.000.