Harga Cabai Merah Jadi Faktor Pendorong Inflasi Juni 2022

M Nurhadi Suara.Com
Minggu, 19 Juni 2022 | 08:10 WIB
Harga Cabai Merah Jadi Faktor Pendorong Inflasi Juni 2022
ILUSTRASI-Cabai merah dijual di Palembang, Sumatera Selatan [Suara.com/Melati Arsika Putri]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bank Indonesia (BI) dalam survei mereka menjelaskan, pada pertengahan Juni 2022, inflasi nasional diperkirakan mencapai sebesar 0,43 persen.

Dijelaskan oleh Kepala Departemen Komunikasi BI Erwin Haryono, inflasi Juni disebabkan kenaikanharga cabai merah, cabai rawit, bawang merah, telur ayam hingga tomat.

"Kemudian, bayam dan air kemasan masing-masing sebesar 0,02% (mtm), kangkung, ikan kembung, nasi dengan lauk, sabun detergen bubuk/cair, dan rokok kretek filter masing-masing sebesar 0,01% (mtm)," ujarnya di Jakarta, Jumat (17/6/2022).

Melansir Warta Ekonomi, komoditas penyumbang deflasi di periode yang sama yakni minyak goreng sebesar 0,05% (mtm), angkutan antar kota dan daging ayam ras masing-masing sebesar 0,03% (mtm), serta daging sapi, bawang putih, udang basah, dan emas perhiasan masing-masing sebesar 0,01% (mtm).

Baca Juga: Waduh, Harga Cabai Merah di Agam Tembus Rp 120 Ribu per Kilogram

"Ke depan, BI akan terus memperkuat koordinasi dengan Pemerintah dan otoritas terkait dan terus mengoptimalkan strategi bauran kebijakan untuk menjaga stabilitas makroekonomi dan sistem keuangan guna mendukung pemulihan ekonomi lebih lanjut," peungkasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI