Fablab Jababeka Hadir dalam Kunjungan Presiden Jerman di PIDI 4.0

Iwan Supriyatna Suara.Com
Jum'at, 17 Juni 2022 | 17:15 WIB
Fablab Jababeka Hadir dalam Kunjungan Presiden Jerman di PIDI 4.0
PIDI 4.0 (Pusat Inovasi Digital Industri Indonesia 4.0) merupakan fasilitas pengembangan implementasi Industri 4.0 yang dibangun oleh Kementerian Perindustrian Republik Indonesia.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

“Saat ini, Jababeka Group sedang mengimplementasikan Industri 4.0 dalam proses bisnis yang dilakukan, serta mendorong para tenant industri yang berada di Kawasan Industri Jababeka melakukan adaptasi tersebut. Sehingga, harapannya, bisa meningkatkan daya saing perusahaan-perusahaan dalam memenangkan persaingan secara regional maupun global,” katanya di Gedung PIDI 4.0.

Senada dengan hal tersebut, Direktur PIDI 4.0, Tirta Wisnu Permana mengatakan bahwa kerjasama strategis antara PT Jababeka Tbk melalui Fablab Jababeka dengan PIDI 4.0 sebagai PIDI 4.0 satellite akan menjadi sarana bagi pelaku industri di Indonesia, khususnya yang ada di Kawasan Industri Jababeka.

Tujuannya, guna mengakselerasi transformasi Industri 4.0 seperti yang sudah dicanangkan Presiden Joko Widodo: Making Indonesia 4.0.

Sebagai PIDI 4.0 satellite, Fablab Jababeka berperan sebagai fasilitator untuk mendukung para tenant di Kawasan Industri Jababeka dengan adanya kolaborasi pentahelix antara pemerintah, swasta, akademis, masyarakat dan media.

Saat ini Fablab Jababeka telah berkolaborasi dengan beberapa perusahaan nasional maupun multinasional untuk dapat membantu percepatan Industri 4.0 dengan menyediakan solusi terkait Industri 4.0 dalam aktivitas showcase.

Dalam waktu dekat, Agung mengatakan bahwa Fablab Jababeka akan menyelenggarakan Hackaton sebagai wadah berkumpulnya talenta-talenta terbaik dari seluruh Indonesia untuk turut serta menyelesaikan beberapa topik yang menjadi issue yang pada proses produksi di beberapa perusahaan mitra dalam sebuah kompetisi.

“Kegiatan ini juga dimaksudkan menginisiasi terbentuknya start up-start up baru dibidang teknologi sebagai bentuk komitmen Jababeka untuk terus mengembangkan ekosistem Industri 4.0 di Kawasan Industri Jababeka dan seluruh Indonesia,” tutup Agung.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI