6 Kontroversi Roy Suryo, Mulai dari Stupa Mirip Jokowi Sampai Tak Hafal Indonesia Raya

M Nurhadi Suara.Com
Jum'at, 17 Juni 2022 | 13:47 WIB
6 Kontroversi Roy Suryo, Mulai dari Stupa Mirip Jokowi Sampai Tak Hafal Indonesia Raya
Aset Negara Belum Di Kembalikan Roy Suryo ( Instagram )
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

3. Marah-Marah di Bandara Soekarno-Hatta

Kontroversi yang satu ini sudah terjadi sekitar 2013 lalu. Saat itu, Roy yang akan melakukan penerbangan dari Bandara Soekarno-Hatta ingin membawa enam tas barang ke kabin pesawat. Padahal, secara jelas aturan menyebutkan bahwa setiap penumpang hanya diperbolehkan membawa maksimal dua barang. 

4. Tidak Hafal Indonesia Raya

Roy Suryo juga pernah dicibir lantaran tidak hafal lagu Indonesia Raya padahal dirinya adalah seorang pejabat. Ketika Roy Suryo menonton pertandingan sepak bola di Stadion Maguwoharjo, Sleman, di bulan Agustus 2013, ia terciduk salah menyanyikan lirik lagu Indoesia Raya.

Parahnya, hal ini terjadi ketika ia ingin menenangkan suasana karena kericuhan supporter. Ia mengajak penonton untuk menyanyikan lagu Indonesia Raya tapi justru dirinya sendiri yang salah lirik.

5. Salah Jadwal Penerbangan 

Pada 2011, Roy Suryo pernah membuat heboh penumpang pesawat karena kesalahannya sendiri yang salah penerbangan. Ia seharusnya naik pesawat Lion Air pukul 16.15 WIB tapi ia diketahui berangkat pukul 07.45 WIB.

6. Unggah Foto Editan Presiden Jokowi

Roy Suryo mengunggah gambar stupa Candi Borobudur yang diedit sehingga mirip wajah Presiden Joko Widodo. melalui twitter hingga membuat gaduh media sosial tersebut. Ia dituding sebagai salah salah satu pengunggah gambar meme tersebut.

Baca Juga: Alumni Kartu Prakerja Berbaris Rapi Memasuki Sentul International Convention Center

Kontributor : Nadia Lutfiana Mawarni

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI