5 Ide Bisnis Sampingan, Buat Tambahan Penghasilan Tanpa Ganggu Kerja Utama

Farah Nabilla Suara.Com
Selasa, 07 Juni 2022 | 16:34 WIB
5 Ide Bisnis Sampingan, Buat Tambahan Penghasilan Tanpa Ganggu Kerja Utama
Ilustrasi bisnis sampingan.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Berikut ini ide bisnis sampingan yang bisa jadi opsi. Dalam era yang semakin maju, pemasukan berpotensi datang dari bisnis sampingan. Bahkan dalam banyak kasus, bisnis sampingan malah jadi yang utama. 

Analogi kaki dari sebuah meja banyak digunakan sebagai gambaran sebuah pemasukan dalam keluarga. Ketika bergantung pada satu kaki saja, maka sebuah meja langsung berantakan ketika kaki itu patah.

Sementara bila sebuah meja terdiri atas empat atau enam kaki, maka bila salah satunya patah, setidaknya meja itu masih bisa berdiri. Analogi ini juga berlaku pada manusia dan sumber pemasukannya. Semakin banyak sumber pemasukan, maka seseorang masih bisa tenang ketika satu sumber terhenti.

Nah, bisnis sampingan menjadi solusi untuk mendapatkan pemasukan. Dalam satu aktivitas utama, seseorang bisa mendapatkan pemasukan lebih dari satu sumber saja.

Baca Juga: Pentingnya Memisahkan Keuangan Pribadi dan Keuangan Bisnis

Berikut ini deretan ide bisnis sampingan yang bisa menjadi pilihan pada tahun 2022: 

1. Katering atau Jual Makanan

Bila anda bekerja pada sebuah kantor, katering bisa menjadi salah satu ide bisnis sampingan. Katering itu bisa anda pasarkan ke teman-teman sekantor yang statusnya anak kost atau pasutri yang jarang memasak pagi hari.

Usaha ini sudah ngetren di kota-kota besar, seperti Jakarta, Bandung hingga Surabaya. Yang paling ngetren adalah healthy food untuk menyempurnakan program diet. Dengan pengetahuan tentang healthy food, maka bisnis ini bisa dijalankan.

Namun, bisnis sampingan juga butuh pengorbanan. Anda harus bangun lebih pagi dan bekerja lebih keras dari rekan-rekan sekantor. Tapi hasil dari kerja itu, anda punya pemasukan lebih dari rekan-rekan sekantor. Menarik bukan?

Baca Juga: Dapat Suntikan Dana Rp 101 M, Mangkokku Siap Mendunia

2. Desain Grafis

Desain grafis menjelma sebagai salah satu bisnis yang melesat pada era media sosial. Kini, banyak orang yang ingin terlihat lebih keren di setiap postingan. Maka, jasa desain grafis begitu berkembang.

Desain grafis berkembang bukan karena media sosial saja. Menjamurnya bisnis sampingan membuat kebutuhan akan grafis kemasan produk juga meningkat. Logo menjadi salah satu produk desain grafis yang laku dipasaran. 

Kini, pekerja desain grafis sangat mudah ditemukan di media sosial. Peminatnya juga terus berkembang. Bila anda punya kemampuan dalam desain grafis, tak ada salahnya menjadikan kemampuan anda sebagai ide bisnis sampingan.

3. Bisnis Adsense

Konten kreator semakin menjamur. Itu karena bisnis yang didapat dari pengelolaan google adsense sangat lumayan. Bahkan, banyak orang rela meninggalkan pekerjaan utamanya demi fokus mengejar google adsense.

Google Adsense bisa didapat dengan membuat sebuah blog. Dengan hitungan per klik, jika artikel di blog anda menarik banyak orang untuk dibaca, maka jumlah dollar yang akan didapat juga banyak.

Adsense juga bisa didapat dengan menjadi kreator di youtube maupun facebook, dalam wujud video. Video itu bisa hal apapun di sekitar anda. Di youtube, video kereta jalan aja bisa disaksikan jutaan orang. 

Bahkan, seorang anak kecil bernama Diwan, videonya makan bakso saja disaksikan puluhan juta kali. Hanya dengan membuat video dari ponsel atau kamera, pundi-pundi adsense dari google, facebook atau youtube bisa didapat.

Aktivitas ini bisa dilakukan sepulang kerja atau saat berangkat kerja. Dengan kreativitas yang anda miliki, bisnis adsense bisa menjadi ide bisnis sampingan.

4. Jahit Pakaian

Jika anda memiliki kemampuan dalam menjahitan dan sedikit pengetahuan fashion, tak ada salahnya memaksimalkannya sebagai bisnis sampingan. Tak perlu susah-susah mencari pasar, pelanggannya bisa dimulai dari tetangga atau rekan sekantor.

Jasa jahit pakaian ini tak lekang oleh waktu. Dari tahun ke tahun bisnis ini masih diminati meski gempuran diskon pakaian murah terus berdatangan. Dalam banyak kasus, orang rela menjahit pakaiannya lebih dari sekali karena memang sudah menyukai pakaian tersebut.

Jasa jahit pakaian ini bisa dilakukan sepulang kerja. Dengan sedikit tenaga ekstra, maka anda bisa mendapat pemasukan dari bisnis sampingan. Kalau kata Raffi Ahmad yang bekerja lebih dari 15 jam sehari, seseorang harus berani capek jika ingin sukses.

5. Toko Kelontong

Bisnis toko kelontong tak bisa diremehkan meski keuntungan dari satu barang sangat kecil. Dari keuntungan kecil satu barang, jika dalam sehari yang laku ratusan barang, maka pendapatan dari toko kelontong sangat menjanjikan.

Jika anda seorang pekerja kantoran yang kerja 8 jam di luar rumah, aktivitas bisa dilakukan sebelum berangkat ke kantor dan sepulang dari kantor. Barang-barang di toko kelontong juga bisa dipasarkan via online.

Jadi, toko kelontong sangat layak dijadikan bisnis sampingan. Dalam banyak kasus, orang rela meninggalkan pekerjaan utamanya karena jualannya laku keras, baik berbentuk toko kelontong maupun online. 

Kontributor : Lukman Hakim

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI