Suara.com - Pertamina menjadi perusahaan minyak dan gas (Migas) terbesar di Indonesia. Gaji pegawainya pun tak boleh diragukan, termasuk gaji satpam Pertamina. Walaupun posisi satpam atau satuan pengamanan kerap dianggap posisi rendahan, gajinya tak boleh disepelekan.
Gaji satpam Pertamina menurut sejumlah sumber adalah di atas upah minimum regional (UMR) di unit mereka bekerja. Misalnya jika satpam bekerja di Pertamina di daerah dengan UMR Rp2.000.000 maka gajinya bisa menyentuh setidaknya Rp2.300.000. G
aji ini belum termasuk tunjangan BPJS Kesehatan dan BPJS Ketenagakerjaan yang wajib dimiliki setiap karyawan. Mekanisme perekrutan satpam pun biasanya sedikit berbeda. Mereka akan direkrut lewat lembaga alih daya yang menyediakan jasa satpam.
Demikian penjelasan mengenai gaji satpam Pertamina. Berikut ini perkiraan gaji beberapa posisi di Pertamina menurut sejumlah sumber.
Baca Juga: Perkuat Transisi Energi, Pertamina Renewable Diesel Hadir untuk EV Jakarta E-Prix 2022
1. Petugas SPBU: Rp1,9 juta-Rp5,1 juta per bulan;
2. Customer Service: Rp3,35 juta-Rp3,64 juta per bulan;
3. Pustakawan (Librarian): Rp4,9 juta-Rp5,2 juta per bulan;
4. Pegawai Magang: Rp1,76 juta-Rp3,07 juta per bulan;
5. Pegawai Magang HSE (Health, Safety and Environment): Rp5,35-Rp5,77 juta per bulan;
Baca Juga: 13 SPBU di Sumbagsel Disanksi Karena Melanggar Aturan: Jual Pertalite dan BioSolar Pakai Jeriken
6. HRD: Rp12,8 juta-Rp13,8 juta per bulan;
7. Staf Akuntansi: Rp9,6 juta-Rp10,5 juta per bulan;
8. Administrasi: Rp19,4 juta-Rp21,07 juta per bulan;
9. Engineer: Rp8,89 juta-Rp 21,4 juta per bulan;
10. Pekerja Kilang: Rp14 juta-Rp26 juta per bulan;
11. Reservoir Engineer: Rp21,84 juta-Rp32,74 juta per bulan;
12. Pengawas HSE (HSE Supervisor): Rp24,16-26,3 juta per bulan;
13. Engineering Manager: Rp55,5 juta-Rp59,9 juta per bulan;
14. Manager IT Solution: Rp57,5 juta-Rp62,5 juta per bulan;
15. Chief Supply Chain: Rp63,59 juta-Rp68,97 juta per bulan.
Lowongan pekerjaan di Pertamina terbuka bagi berbagai kalangan. Perusahaan biasanya menyediakan kualifikasi berbeda bagi lulusan baru dan pekerja berpengalaman. Lowongan pun terbuka mulai lulusan SMA hingga magister.
Di samping gaji, beberapa hal yang menjadi pertimbangan sebelum melamar kerja di Pertamina adalah tunjangan dan fasilitas lain. Pekerja biasanya memperoleh mes atau tempat tinggal bagi yang ditempatkan di luar kota. Perusahaan juga bakal mengkaver tunjangan kesehatan bagi karyawan dan keluarganya.
Kontributor : Nadia Lutfiana Mawarni