US Lecce Promosi ke Serie A Musim Depan, Raffi Ahmad Makin Minat Beli?

M Nurhadi Suara.Com
Jum'at, 27 Mei 2022 | 16:30 WIB
US Lecce Promosi ke Serie A Musim Depan, Raffi Ahmad Makin Minat Beli?
Raffi Ahmad pamer foto keluarga. (Instagram/@raffinagita1717)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pasangan artis yang kini juga menjadi investor ternama, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina saat ini tengah berlibur ke Italia. Namun, usut punya usut, Raffi ternyata tidak hanya sekedar liburan tapi juga mengincar akusisi US Lecce.

"Akhirnya kita naik pesawat ke Lecce. Semalam ada trouble, pusing semalam gara-gara miskomunikasi masalah airport. Jadi, kita berangkatnya pagi ini. Bentar lagi menuju Lecce. Doain ya guys! " ucapnya dalam video unggahan melalui akun miliknya, usai sempat terkendala penerbangan, dikutip pada Jumat (27/5/2022).  

Seperti biasa, ia menjelaskan kondisi terkini dirinya dan rombongan usai tiba di Italia. Raffi Ahmad tampil klasik dengan setelan jas  biru muda, sang istri juga tampil mempesona dengan one set baju polos hijau tosca. Putra pertama, Rafathar dan Rayyanza juga nampak berada di rombongan Raffi Ahmad. 

Untuk informasi, US Lecce adalah salah satu klub Italia yang memiliki sejarah panjang. Pelatih asal Italia yang cukup tenar, Antonio Conte adalah salah satu legenda dari klub tersebut.

Baca Juga: Nagita Slavina Akhirnya Klarifikasi Soal Matikan Telepon Nita Gunawan, Cemburu?

Klub asal kota Lecce itu lalu juga merupakan juara Serie B pada musim 2021-2022 dan memastikan satu tempat untuk promosi ke Serie A musim depan.

Pemain depan Juventus Paulo Dybala (kiri) dan bek Lecce Luca Rossettini berebut bola selama pertandingan sepak bola Serie A Italia antara Lecce melawan Juventus di Stadio Comunlae Via del Mare, Lecce,Italia, Sabtu (26/10). [Alberto PIZZOLI / AFP]
Pemain depan Juventus Paulo Dybala (kiri) dan bek Lecce Luca Rossettini berebut bola selama pertandingan sepak bola Serie A Italia antara Lecce melawan Juventus di Stadio Comunlae Via del Mare, Lecce,Italia, Sabtu (26/10). [Alberto PIZZOLI / AFP]

Media lokal Pianetalecce mengabarkan, Raffi memang memiliki maksud untuk mendukung rekannya Jean Collardi yang merupakan seorang bankir Swiss-Italia.

Pasalnya, Collardi disebut-sebut bakal mengakusisi 10 persen saham klub dan bergabung dengan direksi klub. Presiden klub Saverio Sticci bahkan tidak menutup kemungkinan Raffi Ahmad menjadi salah satu pemegang saham klub.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI