Lewat Jalan Tol, Perjalanan Bengkulu-Taba Penanjung Awalnya 1 Jam Kini Hanya 15 Menit

M Nurhadi Suara.Com
Kamis, 12 Mei 2022 | 18:48 WIB
Lewat Jalan Tol, Perjalanan Bengkulu-Taba Penanjung Awalnya 1 Jam Kini Hanya 15 Menit
Penampakan Tol Bengkulu-Taba Penanjung. [Ist/Dok Antara]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jalan Tol Taba Penanjung-Bengkulu mencuri perhatian para pemudik saat musim mudik lebaran tahun ini. Tol sepanjang 17,6 km itu jadi pilihan utama banyak orang hingga dianggap sangat membantu masyarakat.

Tol pertama di Bengkulu ini diperkirakan membantu pengendara menghemat waktu tempuh perjalanan dari Kota Bengkulu ke Kecamatan Taba Penanjung, Kabupaten Bengkulu Tengah menjadi 15 menit saja.

Padahal, sebelum adanya tol tersebut, perjalanan dari Bengkulu ke Taba Penanjung atau sebaliknya sebagaimana dikutip dari Google Maps bisa memakan waktu 56 menit.

Data dari Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (BPJT) menunjukkan, tol ini terdiri dari Jalan Tol Lubuk Linggau-Curup-Bengkulu sepanjang 95,8 km. Kemudian Seksi 1 Lubuk Linggau-Kepahiang (54,5 km) dan Seksi 2 Kepahiang-Taba Penanjung (23,7 km).

Baca Juga: Curhat Pemudik Sekali Pulang Kampung Habis Biaya Rp20 Juta, Netizen: Sangat Relate!

Nantinya, akses jalan tol ini bisa dimanfaatkan secara maksimal secara ekonomi berkat integrasi langsung dengan pengembangan Pelabuhan Baai.

Tidak hanya wisata dan ekonomi, proyek tol Lubuk Linggau-Curup-Bengkulu diproyeksi menurunkan biaya logistik serta memangkas waktu tempuh distribusi barang dan jasa antar wilayah.

Melansir Antara, berdasarkan informasi yang disampaikan PT Hutama Karya (Persero) , total 2.690.458 kendaraan telah melintas di seluruh ruas di Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) sejak 25 April hingga 9 Mei 2022 lalu.

Angka arus mudik Lebaran tersebut merupakan akumulasi dari 7 ruas yang telah dioperasikan, yakni Bakauheni-Terbanggi Besar (Bakter), Terbanggi Besar-Pematang Panggang-Kayu Agung (Terpeka), Palembang-Indralaya (Palindra), Pekanbaru-Dumai (Permai), Medan-Binjai, Ruas Binjai-Langsa Seksi 1 (Binjai-Stabat), Sigli-Banda Aceh (Seksi 2, 3 & 4), serta ruas fungsional yakni Bengkulu-Taba Penanjung dan Pekanbaru-Bangkinang.

Baca Juga: Viral! Pemudik Ini Menghabiskan Biaya Rp 20 Juta selama Lebaran di Kampung

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI