BNI Tawarkan Solusi dan Literasi Keuangan untuk UMKM Go Global

Fabiola Febrinastri | Restu Fadilah
BNI Tawarkan Solusi dan Literasi Keuangan untuk UMKM Go Global
Gedung Bank BNI. (Dok: BNI)

Pada masa pandemi ekspor Indonesia mengalami peningkatan dan tetap surplus.

"International desk dan trade finance specialist BNI siap  memberikan literasi keuangan terkait dengan transaksi global dan manajemen risikonya, serta kiat-kiat berbisnis secara global," jelas Adji. 

BNI juga berusaha menghubungkan antara UMKM Indonesia dengan UMKM diaspora di Inggris (business matching). Menghubungkan UMKM lokal dengan diaspora pun menurutnya bisa menjadi salah satu upaya peningkatan ekspor UMKM ke Inggris. 

"Di Inggris masih perlu memperkenalkan produk UMKM lokal karena produk Indonesia masih perlu diperkenalkan, jadi untuk membantu UMKM binaan BNI, kami memperkenalkannya melalui ekosistem UMKM diaspora, mengikutsertakan dalam pameran di Inggris yang berskala international," ujarnya. 

Ketika UMKM tersebut mampu melakukan ekspor, dan ingin memperluas pasar. BNI melalui cabang-cabangnya di luar negeri pun akan memberikan solusi keuangan terkait permodalan kerdit ekspor, modal kerja, atau kredit investasi.

Baca Juga: 6 Tips Sukses Manajemen Finansial UMKM, Jangan Campur Aduk Keuangan Pribadi dan Bisnis

"Bagi mereka yang memiliki rencana pengembangan usaha, BNI memiliki solusi secara end to end," kata dia. 

Saat ini, BNI London juga bersinergi dengan KBRI untuk membawa produk binaan BNI diperkenalkan di Inggris. Pihaknya pun aktif dalam diplomasi ekonomi, dan dengan hubungan baik kedua negara menjadi salah satu peluang besar bagi UMKM. 

"Kami ingin menjadi salah satu pilar pengembangan UMKM go global dari sisi perbankan bekerja sama dengan KBRI maupun stakeholder kunci lainya al: berkolaborasi dengan UMKM diaspora mempelajari trend pasar terkait apa yg dibutuhkan di pasar UK, dan memperkenalkan produk UMKM Indonesia ke diaspora sini bersama sama untuk penetrasi ke pasar yang lebih luas," ungkapnya.