Suara.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada awal pembukaan pra perdagangan hari ini melanjutkan tren penguatan, dimana IHSG dibuka menguat ke posisi 7.249 setelah ditutup diposisi 7.227 pada perdagangan kemarin.
Melansir data RTI, Kamis (21/4/2022), IHSG diawal pra perdagangan dibuka naik ke posisi 7.249 dengan menguat 0,31 persen atau bertambah 22 basis poin.
Setelah dibuka tepat pukul 09:00 Wib, laju IHSG makin merangkak naik hingga posisi 7.255 dengan menguat 28 basis poin.
Sementara itu indeks LQ45 juga dibuka ikutan menguat pada awal perdagangan indeks ini naik 5,7 basis poin atau menguat 0,54 persen sehingga indeks ini tembus ke posisi 1.059.
Baca Juga: RabuSore Ini IHSG Ditutup Menguat ke Posisi 7.227
Pada level tersebut IHSG telah ditransaksikan sebanyak 290 miliar lembar saham dengan nilai mencapai Rp312 miliar dengan volume transaksi mencapai 20 ribu kali.
Sebanyak 186 saham menguat, 69 saham melemah dan 217 saham belum ditransaksikan.
CEO PT Indosurya Bersinar Sekuritas William Surya Wijaya mengatakan, pola pergerakan IHSG terlihat belum keluar dari rentang konsolidasi wajar.
"Selama IHSG belum mampu ditutup di atas resistance level terdekat, peluang koreksi wajar masih terbuka lebar," kata William dalam analisanya.
Namun, masih tercatatnya capital inflow yang mengalir deras ke dalam pasar modal Indonesia, turut menjadi penunjang bagi pergerakan IHSG hingga beberapa waktu mendatang.
Baca Juga: Rebound, IHSG Rabu Pagi Bangkit ke Level 7.226
Ia memprediksi IHSG bergerak di rentang support 7.101 dan resistance 7.277. Ia juga merekomendasikan sejumlah saham, yakni UNVR, BBNI, JSMR, CTRA, GGRM, ITMG, dan SMRA.