IHSG Selasa Sore Ditutup Menguat 0,15 Persen ke Posisi 7.214

Selasa, 12 April 2022 | 16:26 WIB
IHSG Selasa Sore Ditutup Menguat 0,15 Persen ke Posisi 7.214
Ilustrasi--Pergerakan harga saham di Bursa Efek Indonesia, Jakarta. (Antara/Muhammad Adimaja)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Indeks Harga Saham Gabungan atau IHSG pada penutupan perdagangan hari ini berhasil ditutup menguat 0,15 persen.

Mengutip data RTI, Selasa (12/4/2022) IHSG berakhir masuk zona hijau dengan naik 0,15 atau bertambah 10,9 basis point ke level 7.214.

IHSG bergerak variatif dari batas bawah di level 7.146 hingga batas atas pada level 7.320 setelah dibuka pada level 7.205.

Investor melakukan transaksi senilai Rp15,9 triliun. Pada pasar reguler terjadi transaksi senilai Rp14,3 triliun.

Baca Juga: Kapolri: Penyelidikan Nama-Nama Mafia Minyak Goreng Terus Berlanjut

Pada sisi investor asing, tercatat melakukan aksi beli sebesar Rp5,4 triliun dan aksi jual sebesar Rp3,9 triliun. Sehingga investor asing tercatat beli bersih (net buy) sebesar Rp1,51 triliun.

Sebanyak 216 saham menguat, 344 saham melemah dan 128 saham berakhir stagnan. Kapitalisasi pasar bursa parkir di level Rp9.421,09 triliun.

Saham-saham yang tergolong top gainer antara lain saham GZCO yang naik 53 point atau menguat 34,19 persen ke level 208. WIRG menguat 24,81 persen atau bertambah 170 point ke level 855.

Selanjutnya saham BIMA menguat 24,27 persen atau naik 50 point ke level 256. RDTX menguat 16,61 persen atau naik 1.325 point ke level 9.300. MAPA yang naik 450 point atau menguat 16,42 persen ke level 3.190.

Sementara saham-saham yang tergolong top losser antara lain; IATA 20 point atau melemah 6,99 persen ke level 266. MOLI melemah 6,96 persen atau koreksi 22 point ke level 294.

Baca Juga: Gagal Lawan Mafia Minyak Goreng, MAKI Desak Jokowi Pecat Mendag Luthfi

Selanjutnya saham DGNS terkoreksi 32 point atau melemah 6,95 persen ke level 428. ESTA turun 30 point atau melemah 6,88 persen ke level 406. PBSA melemah 55 point atau turun 6,87 persen ke level 745.

Di sisi lain, Indeks LQ45 tercatat menguat 0,73 persen ke level 1.036. Sedangkan, JII turun 0,12 persen ke level 601.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI