GOTO IPO, IHSG Dibuka Melesat ke Level 7.291 di Awal Perdagangan

Senin, 11 April 2022 | 09:11 WIB
GOTO IPO, IHSG Dibuka Melesat ke Level 7.291 di Awal Perdagangan
Pekerja beraktivitas dengan latar belakang layar pergerakan harga saham di Bursa Efek Indonesia, Jakarta Selatan, Senin (21/2/2022). [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada awal pekan ini dibuka naik tipis ke level 7.212 jika dibandingkan penutupan perdagangan akhir pekan lalu di posisi 7.210.

Melansir data RTI, Senin (11/4/2022), IHSG diawal perdagangan dibuka menguat tipis 2 basis poin atau terapresiasi 0,02 persen.

Namun setelah dibuka tepat pukul 09:00 Wib, laju IHSG justru terbang tinggi hingga merangkak naik ke posisi 7.291 atau menguat 80 basis poin atau 1,11 persen.

Kenaikan ini ditopang listing saham PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) pada hari ini, sehingga memberikan katalis positif bagi pergerakan IHSG.

Baca Juga: Dinantikan 300 Ribu Investor, IPO Saham GoTo Oversubscribe 15 Kali

Sementara itu indeks LQ45 justru dibuka bergerak melemah, pada awal perdagangan indeks ini turun tipis 1,6 basis poin atau melemah 0,16 persen menuju level 1.042.

Pada level tersebut IHSG telah ditransaksikan sebanyak 655 juta lembar saham dengan nilai mencapai Rp340 miliar dan volume transaksi mencapai 23 ribu kali.

Sebanyak 166 saham menguat, 57 saham melemah dan 272 saham belum ditransaksikan.

CEO Indosurya Bersinar Sekuritas William Surya Wijaya dalam laporannya memaparkan, pergerakan IHSG yang kembali mencetak all time high sepanjang masa merupakan rekor baru di tengah perlambatan ekonomi yang masih berlangsung.

Menurutnya, hal ini merupakan prestasi tersendiri bagi pasar modal Indonesia.

Baca Juga: 33 Perusahaan Antri IPO Saham, Mana yang Paling Menarik?

Meski begitu dia mengingatkan risiko terhadap potensi terjadinya koreksi jangka pendek tetap perlu diwaspadai. Hal ini mengingat kenaikan IHSG sejauh ini sudah cukup terbatas.

"Masih tercatatnya capital inflow yang masif dapat menjadi salah satu faktor penunjang dari pertumbuhan tingkat kepercayaan investor ke pasar modal Indonesia," kata William dalam analisanya.

Sehingga kata dia IHSG sepanjang perdagangan hari ini akan berada dalam kisaran 7.038 – 7.227.

Adapun, beberapa saham yang dapat dicermati investor pada perdagangan besok adalah BBCA, AALI, SMGR, ASII, INDF, BBNI, TLKM, dan LSIP. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI