Pemerintah Bakal Bangun 10 bandara Baru dalam Dua Tahun

M Nurhadi Suara.Com
Selasa, 05 April 2022 | 15:03 WIB
Pemerintah Bakal Bangun 10 bandara Baru dalam Dua Tahun
Bandara Buntuk Kunik Toraja siap diresmikan / Foto : Istimewa
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Proyek koneksi antar pulau di Indonesia terus dilakukan pemerintah. Hal ini ditandai dengan target Kementerian Perhubungan (Kemenhub) yang akan membangun 10 bandara baru dan 43 rutes jembatan udara dalam dua tahun atau hingga 2024.

Disampaikan oleh Direktur Jenderal Perhubungan Udara, Kemenhub, Novie Riyanto, rencana strategis kemenhub tahun 2020-2024 akan fokus pada konektivitas secara nasional, pelayanan dan keselamatan transportasi.

Ia melanjutkan, indikator pembangunan jangka menengah nasional alias RPJMN hingga 2024 yakni membangun 21 bandara baru dengan pembangunan 10 bandara baru sebagai target.

“Jadi dengan target selesai 10 bandara sampai dengan periode 2020-2024 dan pelayanan 43 rute  jembatan udara,” kata Dirjen Novie Riyanto dalamRDP bersmaa komisi V DPR RI, Selasa (5/4/2022).

Baca Juga: Faldo Maldini Sentil Pendidikan Doktor Amien Rais Buntut Ngocehin Luhut-Jokowi

Saat ini, ujar dia, Dirjen udara sudah merampungkan dua bandara baru yaitu Bandara Toraja dan Ngloram yang telah diresmikan Presiden Jokowi belum lama ini.

“Bandara (terkait) saat ini telah dioperasikan  dan memberikan manfaat bagi masyarakat khususnya terkait konektivitas, selanjutnya untuk target 8 bandaranya akan diselesaikan sebelum tahun 2024 kegiatan jembatan udara adalah berupa subsidi angkutan udara Perintis dan subsidi angkutan kargo,” ujar dia.

Pada tahun ini, ia mengatakan, ada 41 rute angkutan udara perintis dan satu angkutan kargo yang sebagian besar berada di papua. Nantinya, rute ini bertambah menjadi 43 pada 2024.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI