Suara.com - Harga minyak anjlok lebih dari 6 persen ke level terendah dalam hampir tiga minggu, pada perdagangan Selasa, karena ketakutan gangguan pasokan mulai mereda dan melonjaknya kasus Covid-19 di China memicu kekhawatiran permintaan.
Mengutip CNBC, Rabu (16/3/2022) minyak mentah berjangka Brent, patokan internasional, ditutup merosot USD6,99, atau 6,5 persen menjadi USD99,91 per barel.
Sementara itu, patokan Amerika Serikat, minyak mentah berjangka West Texas Intermediate (WTI), menyusut USD6,57, atau 6,4 persen menjadi menetap di posisi USD96,44 per barel.
Kedua kontrak itu ditutup di bawah USD100 per barel untuk pertama kalinya sejak akhir Februari.
Baca Juga: Rusia-Ukraina Mulai Damai, Harga Minyak Anjlok Lebih dari 5 Persen
Brent jatuh serendahnya USD97,44 selama sesi Selasa dan WTI menyentuh USD93,53, level terendah sejak 25 Februari.
Kedua kontrak bergerak mendekati wilayah jenuh jual sejak Desember.
Brent dan WTI berada dalam kondisi jenuh beli baru-baru ini pada awal Maret, ketika keduanya mencapai level tertinggi 14 tahun setelah invasi Rusia ke Ukraina.
Sejak itu, Brent kehilangan hampir USD40 dan WTI jatuh lebih dari USD30.
Penurunan tajam pada sesi Selasa terjadi ketika Rusia mengatakan telah menerima jaminan tertulis bahwa mereka dapat melakukan pekerjaannya sebagai pihak dalam kesepakatan nuklir Iran, menunjukkan Moskow akan mengizinkan pakta 2015 diberlakukan kembali.
Baca Juga: Harga Minyak Dunia Bertahan Tinggi, Jubir Erick Thohir Sindir Orang Kaya Masih Pakai Pertalite
Pembicaraan untuk menghidupkan kembali perjanjian nuklir tersebut, yang akan mendorong pencabutan sanksi terhadap sektor minyak Iran dan memungkinkan Teheran untuk melanjutkan ekspor minyak mentah, baru-baru ini terhenti karena tuntutan Rusia.
Pada saat bersamaan, negosiator Ukraina, Selasa, mengatakan pembicaraan dengan Rusia mengenai gencatan senjata dan penarikan pasukan Rusia dari Ukraina sedang berlangsung.
Akibat invasi Rusia, yang disebutnya sebagai "operasi khusus", sanksi Barat terhadap Moskow tak mampu menghalangi China dan India membeli minyak mentah Rusia.
Penurunan harga yang curam pada sesi Selasa mengejutkan beberapa analis.
"Walau laporan perundingan yang menjanjikan (antara Rusia dan Ukraina) akan disambut, sulit untuk melihat bagaimana kedua pihak pada tahap ini akan siap untuk membuat konsesi yang dapat diterima oleh pihak mana pun," kata catatan penelitian dari Kpler.
"Dalam situasi saat ini, sulit untuk melihat bagaimana harga minyak mentah tidak under-priced." Sebut Kpler.